MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA AL-QURAN PADA ANAK USIA DINI MELALUI PENERAPAN METODE IQRO’ PLUS KARTU HURUF DI RA. UMMATAN WAHIDAH CURUP

Desiana, Desiana and Norman, Syam and Wembrayarly, Wembrayarly (2013) MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA AL-QURAN PADA ANAK USIA DINI MELALUI PENERAPAN METODE IQRO’ PLUS KARTU HURUF DI RA. UMMATAN WAHIDAH CURUP. Undergraduated thesis, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Bengkulu.

[img] Text (Thesis)
IV,V,LAMP,3-13-des.FI.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (19MB)
[img]
Preview
Text (Thesis)
I,II,III,3-13-des.FI.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (20MB) | Preview

Abstract

Masalah yang dibahas dalam penelitian ini adalah bagaimana meningkatkan kemampuan membaca Alqur‟an pada anak usia dini melalui penerapan metode iqro‟ plus kartu huruf. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan membaca Alqur‟an anak usia dini melalui penerapan metode iqro‟ plus kartu huruf. Permasalahan yang ditemui di kelas B1 di R.A. Ummatan Wahidah Curup adalah anak belum mengenal huruf hijaiyah , membedakan huruf hijaiyah dan melafazkan huruf hijaiyah dengan benar. Oleh sebab itu peneliti bertujuan mendeskripsikan metode iqro dengan kartu huruf yang dapat menarik minat anak. Dengan demikian peneliti mengharapkan anak semakin bertambah pemahamannya dalam bidang membaca Alquran. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas yang mana subjek penelitian adalah anak kelas B1 di RA. Ummatan Wahidah kota Curup, yang berjumlah 31 orang , 16 orang laki-laki dan 15 orang perempuan. Penelitian ini menggunakan 2 siklus, data dianalisis menggunakan nilai presentase. Hasil yang didapat pada siklus 1 rata-rata yang mendapat nilai baik untuk mengenal huruf hijaiyah 20 anak (65%), untuk membedakan huruf hijaiyah 19 anak (62%), untuk kemampuan melafazkan huruf hijaiyah 18 anak (58%). Pada siklus ke 2 kemampuan anak untuk mengenal huruf hijaiyah 27 anak (87%), untuk kemampuan membedakan huruf hijaiyah 25 anak (81%) dan untuk kemampuan melafazkan huruf 24 anak (77%) Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan pembelajaran dengan metode iqro plus kartu huruf dapat meningkatkan kemampuan membaca Alqur‟an .

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Pre-elementary School Education
Depositing User: 021 Nanik Rachmawati
Date Deposited: 31 Dec 2013 15:26
Last Modified: 31 Dec 2013 15:26
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/5998

Actions (login required)

View Item View Item