MENGEMBANGKAN KETERAMPILAN BERBICARA ANAK MELALUI METODE BERCERITA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR BERSERI DI KELOMPOK B5 RA UMMATAN WAHIDAH CURUP KABUPATEN REJANG LEBONG

Leniati, Leniati and Norman, Syam and Wembrayarly, Wembrayarly (2013) MENGEMBANGKAN KETERAMPILAN BERBICARA ANAK MELALUI METODE BERCERITA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR BERSERI DI KELOMPOK B5 RA UMMATAN WAHIDAH CURUP KABUPATEN REJANG LEBONG. Undergraduated thesis, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Bengkulu.

[img] Text (Thesis)
I,II,III,3-13-len.FI.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (20MB)
[img] Text (Thesis)
IV,V,LAMP,3-13-len.FI.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (20MB)

Abstract

Permasalahan dari sripsi ini adalah apakah metode bercerita dengan menggunakan media gambar berseri dapat meningkatkan keterampilan berbicara anak di kelompok B5 RA Ummatan Wahidah Curup Kabupaten Rejang Lebong. Subyek penelitian ini adalah anak kelompok B5 sebanyak 20 orang, laki-laki 9 orang dan perempuan 11 orang. Penelitian ini dilakukan dengan dua siklus, setiap siklus dilaksanakan dua kali pertemuan , siklus I pertemuan 1 dan ke 2 pada tanggal 23 dan 24 April 2013, dan siklus II pertemuan 1 dan 2 dilaksanakan pada tanggal 10 dan 11 Mei 2013. Teknik pengumpulan data dari hasil observasi dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh informasi bahwa pada siklus I yang memperoleh nilai B pada kemampuan mengucapkan bunyi kata 30%, nilai C 47,5%, dan nilai K 22,5%.Pada kemampuan mengekspresikan perasaan yang memperoleh nilai B 22,5%, nilai C 45%,dan nilai K 32,5%. Kemampuan menyampaikan gagasan yang memperoleh nilai B 22,5%, nilaiC 45% dan nilai K 32,5%. Hasil pembelajaran pada siklus II mengalami peningkatan yaitu pada kemampuan mengucapkan bunyi kata yang memperoleh nilai B 82,5%, nilai C 15%, dan nilai K 2,5%.Kemampuan mengekspresikan perasaan yang memperoleh nilai B 80%, nilai C 15%, dan nilai K 5%. Kemampuan menyampaikan gagasan yang memperoleh nilai B 75%, nilai C 22,5 %, dan nilai K 2,5%. Berdasarkan Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa metode bercerita dengan media gambar berseri dapat mengembangkan keterampilan berbicara anak dalam hal mengucapkan bunyi kata, mengekspresikan perasaan, dan menyampaikan gagasan.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Pre-elementary School Education
Depositing User: 021 Nanik Rachmawati
Date Deposited: 31 Dec 2013 15:45
Last Modified: 31 Dec 2013 15:45
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/6000

Actions (login required)

View Item View Item