ANALISIS FAKTOR BENEFIT INDUSTRI PARIWISATA DITINJAU DARI KEINGINAN WISATAWAN BERKUNJUNG KE OBJEK WISATA DI KOTA BENGKULU

Puspita, Veny and Darmansyah, Darmansyah and Seprianti, Eka Putri (2013) ANALISIS FAKTOR BENEFIT INDUSTRI PARIWISATA DITINJAU DARI KEINGINAN WISATAWAN BERKUNJUNG KE OBJEK WISATA DI KOTA BENGKULU. Masters thesis, Fakultas Ekonomi UNIB.

[img] Text
I,II,III,III-13-ven.FE.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)
[img] Text
IV,V,LAMP,III-13-ven.FE.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (987kB)

Abstract

Industri pariwisata yang semakin berkembang menyebabkan semakin meningkatnya persaingan antar destinasi. Persaingan antar destinasi memaksa Kota Bengkulu untuk mengembangkan sektor ini, begitu banyak manfaat yang ditimbulkan dengan berkembangnya industri pariwisata. Ketertarikan konsumen terhadap suatu perusahaan akan menjadi kuat apabila prefrensi konsumen melihat layanan tersebut berbeda dengan yang ada di pasar karena wisatawan yang melakukan kunjungan wisata pasti mencari benefit sehingga menyebabkan mereka memutuskan untuk melakukan kunjungan. Tujuan melakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor benefit industri pariwisata ditinjau dari keinginan wisatawan berkunjung ke objek wisata di Kota Bengkulu. Penelitian ini merupakan penelitian deskriftif dengan menggunakan metode survey dan kuesioner sebagai alat untuk memperoleh data pokok yang dibutuhkan dalam penelitian. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh wisatawan yang sedang berkunjung ke lokasi objek wisata di Kota Bengkulu dengan tehnik pengambilan sampel accidental sampling, sampel yang diambil sebanyak 110 orang. Penentuan jumlah sampel berdasarkan teori kecukupan Hair, et, al (2006) ukuran sampel data observasi antara 100-200 dengan minimal 5 x n sampai 10 x n (jumlah data observasi). Data yang diperoleh dianalisis dengan tahapan menganalisis faktor-faktor dengan menggunakan uji Bartlet Test of Spericty dan Measure of Sampling Adequncy (MSA), melakukan proses faktoring, proses rotasi dan interprestasi persamaan faktor yang terbentuk. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan bahwa terdapat faktor-benefit industri pariwisata sehingga memberikan keinginan wisatawan berkunjung ke objek wisata di Kota Bengkulu yaitu : 1) Faktor fasilitas dan service yang mempunyai eigen value sebesar 59.679 dengan tujuh variabel yang membentuknya yaitu Tenaga kerja yang berkompeten, memiliki skill dan terlatih, Jasa transportasi, Keberadaan jasa perjalanan wisata, konsultan pariwisata, dan jasa pelayanan informasi pariwisata, Keberadaan akomodasi, Industri pariwisata memberikan informasi yang akurat dan bertanggung jawab, Pelayanan yang diskriminatif, Kenyamanan, keramahan, perlindungan keamanan, dan keselamatan wisatawan, Terciptanya rasa aman, segala bentuk perbuatan yang melanggar kesusilaan dan kegiatan yang melanggar hukum di lingkungan tempat usahanya. 2) Faktor Image destinasi yang mempunyai eigen value sebesar 8.767 dengan enam variabel yang membentuknya yaitu Keberadaan shopping mall, penjualan cindramata, Objek daya tarik wisata, Keberadaan tempat makan/ restoran, Merasakan penerapan standar usaha, Penyediaan lokasi wisata tirta, Penyediaan fasilitas spa. 3) Faktor harga dan penyaluran hobi yang mempunyai eigen value sebesar 6.737 faktor ini terbentuk dari tiga variabel yaitu Harga yang bersaing, Dukungan fasilitas, dan Hiburan, tempat bermain rekreasi. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, disarankan sebaiknya pihak Dinas terkait dalam hal ini Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Bengkulu perlu membuat perencanaan strategis pariwisata dengan mempertimbangkan aspek seperti strategi pengembangan produk wisata, strategi pengembangan aksebilitas, strategi pengembangan prasarana, strategi pengembangan produk wisata strategi pemasaran dan promosi pariwisata dan strategi pengembangan usaha, serta perlu adanya pelayaan yang baik, yang peduli akan keluhan konsumen, cepat tanggap dalam melayani keperluan konsumen, dan berupaya mengurangi kekurangan yanga ada pada pariwisata di Kota Bengkulu

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Postgraduate Program > Magister Manajemen
Depositing User: 001 Bambang Gonggo Murcitro
Date Deposited: 07 Jan 2014 19:32
Last Modified: 07 Jan 2014 19:32
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/6199

Actions (login required)

View Item View Item