Febrina, Ellise and Rasianna, Br Saragih and Alfarabi, Alfarabi (2013) MOTIVASI DAN INTERPRETASI HIJAB DARI ANGGOTA BENGKULU HIJABERS COMMUNITY. Undergraduated thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UNIB.
Text
I,II,III,III-13-ell-FS.pdf - Bibliography Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (11MB) |
|
Text
IV,V,VI,LAMp,III-13-ell-FS.pdf - Bibliography Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (11MB) |
Abstract
Fenomena berhijab pada saat ini kian marak di kalangan remaja sampai wanita dewasa. Sudah tidak asing lagi melihat wanita yang telah banyak menggunakan hijab dikalangan kampus ataupun kalangan masyarakat umumnya, namun penggunaan hijab pada saat ini mulai bergeser pada fashion atau gaya. Hal tersebut dapat dilihat dengan maraknya fashion berhijab yang terdapat di media sosial dengan beragam model dan jenis yang telah dimodifikasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa motivasi pemakaian hijab dari anggota Bengkulu Hijabers Community dan untuk mengetahui bagaimana interpretasi hijab dari anggota Bengkulu Hijabers Community. Penelitian ini menggunakan paradigma interpretatif dengan metode penelitian deskriftif kualitatif, yang bertujuan untuk menggambarkan dan meringkaskan berbagai realitas sosial yang ada di masyarakat. Melalui proses wawancara mendalam, observasi partisipasi, dibantu dengan studi dokumentasi, peneliti menemukan bahwa motivasi pemakaian hijab dari anggota Bengkulu Hijabers Community didorong oleh dua faktor yaitu eksternal dan internal. Hasil dari berbagai motivasi tersebut diketegorikan berdasarkan teori fenomenologi Alferd Schutz yang terbagi atas; motif masa lalu, motif masa kini dan motif masa akan datang. Interpretasi hijab dari anggota Bengkulu Hijabers Community bukan hanya suatu kewajiban seorang wanita muslimah untuk menutup aurat, tetapi sebagai suatu benteng pembatas dalam bertindak maupun berprilaku. Hijab merupakan sesuatu penutup atau pembatas fisik (pembatas badan yang berupa kain panjang), juga merupakan penutup atau pembatas lahir (pembatas tingkah laku), dan pembatas batin (pembatas hati dan pikiran) dari hal-hal yang tidak disyariatkan agama Islam. Peneliti juga menemukan bahwa Terdapat perbedaan sikap dan cara berhijab sesuai dengan situasi dan kondisi lingkungan sehari-hari dari anggota Bengkulu Hijabers Community, yaitu perbedaan sikap dan cara berhijab pada saat berada di dalam kegiatan komunitas, di luar komunitas, dan pada saat berada di rumah.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | J Political Science > JA Political science (General) |
Divisions: | Faculty of Social & Politics Science > Department of Communication |
Depositing User: | Miss Novita Veronika Barus |
Date Deposited: | 13 Jan 2014 13:01 |
Last Modified: | 20 Jan 2014 13:32 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/6329 |
Actions (login required)
View Item |