ANALISIS KESESUAIAN LAHAN UNTUK TANAMAN KOPI ROBUSTA (Coffea canephora) PADA KEMIRINGAN DAN POSISI LERENG YANG BERBEDA

Lamor Ramananda, Belly and Bandi , Hermawan and Alnopri, Alnopri (2014) ANALISIS KESESUAIAN LAHAN UNTUK TANAMAN KOPI ROBUSTA (Coffea canephora) PADA KEMIRINGAN DAN POSISI LERENG YANG BERBEDA. Undergraduated thesis, Fakultas Pertanian, UNIB.

[img] Text
SKRIPSI BELLY LAMOR RAMANANDA I-III.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (455kB)
[img] Text
SKRIPSI BELLY LAMOR RAMANANDA IV-V.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (870kB)
Official URL: http://faperta.unib.ac.id

Abstract

Penggunaan lahan pertanian yang optimal memerlukan keterkaitan antara penggunaan dengan karakteristik dan kualitas lahan. Hal ini disebabkan adanya keterbatasan dalam penggunaan lahan sesuai dengan karakteristik dan kualitas lahannya, apabila dihubungkan dengan pemanfaatan lahan secara lestari dan berkesinambung. Oleh sebab itu perlu dilakukan evaluasi terhadap sumberdaya yang ada di sektor pertanian. Untuk menilai potensi sumber daya lahan. Hasil evaluasi ini akan memberikan informasi penggunaan lahan yang mungkin diperlukan dan akhirnya nilai harapan produksi yang kemungkinan akan diperoleh. Salah satu komoditas pertanian yang perlu di evaluasi kesesuaiannya adalah tanaman kopi. Aspek fisik lahan yang mempengaruhi pertumbuhan tanaman kopi diantaranya adalah kemiringan dan posisi lereng. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan kelas kesesuaian lahan dengan hasil tanaman kopi pada tiga kemiringan dan tiga posisi lereng yang berbeda. Penelitian ini dilaksanakan dengan metode survey langsung ke lapangan, dilanjutnya analisis data secara statistik menggunakan Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL) dengan uji F pada taraf 5% apabila berpengaruh nyata dilakukan uji lanjut dengan menggunakan Duncan’s Multiple Range Test (DMRT). Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL) menggunakan dua waktu panen sebagai blok. Faktor yang diteliti adalah tiga faktor kemiringan (13%, 25%, 35%) dan tiga posisi lereng (Atas, Tengah, Bawah). Data dari variabel tanah ditabulasi untuk menentukan kelas kesesuaian lahan tanaman kopi. Hasil analisis data untuk hasil kopi dan kelas kesesuaian lahan dibandingkan untuk menilai hubungan antara kelas kesesuaian lahan dan produktivitas tanaman kopi di lokasi penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kesesuaian lahan untuk tanaman kopi Robusta pada kemiringan 13% kesesuaian lahan aktual termasuk kelas cukup sesuai dengan faktor pembatas kemiringan lereng (S2s). Pada kemiringan 25% dan kemiringan 35% termasuk kelas yaitu sesuai marginal dengan faktor pembatas kemiringan lereng (S3s). Kualitas buah kopi lebih tinggi pada kemiringan 35% dan 25% dengan kesesuaian S3 dibandingkan pada kemiringan 13% dengan kesesuaian S2.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Faculty of Agriculture > Department of Agroecotechnology
Depositing User: 011 Syahrul Lubis
Date Deposited: 19 Apr 2014 14:32
Last Modified: 19 Apr 2014 14:32
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/7643

Actions (login required)

View Item View Item