IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION (TAI) MENGGUNAKAN PETA KONSEP DAN KETERAMPILAN PROSES DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KIMIA DAN AKTIVITAS SISWA DI KELAS X3 SMA NEGERI 1 GIRI MULYA BENGKULU UTARA

Haryati, Siti and Amir, Hermansyah and Rohiat, Salastri (2014) IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION (TAI) MENGGUNAKAN PETA KONSEP DAN KETERAMPILAN PROSES DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KIMIA DAN AKTIVITAS SISWA DI KELAS X3 SMA NEGERI 1 GIRI MULYA BENGKULU UTARA. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img]
Preview
Archive (Thesis)
IV,V,LAMP,II-14-sit.FK.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Archive (Thesis)
I,II,III,II-14-sit.FK.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan (tindakan), observasi dan refleksi. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar kimia dan aktivitas siswa kelas X3 SMA N 1 Giri Mulya pada materi hidrokarbon dengan menerapkan pembelajaran kooperatif tipe Teams Assisted Individualization menggunakan peta konsep dan keterampilan proses. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan tes, angket, observasi dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan analisis deskriptif. Berdasarkan hasil analisis data, diperoleh nilai rata-rata siswa pada siklus I sebesar 67,17, siklus II meningkat menjadi 71,30 dan siklus III meningkat menjadi 86,65. Ketuntasan belajar siswa juga mengalami peningkatan, yaitu pada siklus I sebesar 64,51%, siklus II meningkat menjadi 72,72% dan siklus III meningkat menjadi 94,12%. Peningkatan hasil belajar siswa ini diikuti pula oleh peningkatan aktivitas belajar siswa. Pada siklus I berada pada kategori cukup dengan rata-rata skor 27,6, pada siklus II berada pada kategori baik dengan rata- rata skor 36,25 dan rata-rata skor 39,5 pada siklus III dengan kategori baik. Dari hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Assisted Individualization menggunakan peta konsep dan keterampilan proses dapat meningkatkan hasil belajar kimia dan aktivitas siswa kelas X3 SMA N 1 Giri Mulya

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Chemistry Education
Depositing User: 033 Darti Daryanti
Date Deposited: 03 Oct 2014 10:16
Last Modified: 03 Oct 2014 10:16
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/8753

Actions (login required)

View Item View Item