KETERAMPILAN GURU MENGELOLA KELAS DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA PADA BIDANG STUDI PKN DI SD NEGERI 49 KOTA BENGKULU

Oktalia, Sati and Djuwita, Puspa and Kustianti, Sri Ken (2014) KETERAMPILAN GURU MENGELOLA KELAS DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA PADA BIDANG STUDI PKN DI SD NEGERI 49 KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img]
Preview
Archive (Thesis)
I,II,III,II-14-sat.FK.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (925kB) | Preview
[img]
Preview
Archive (Thesis)
IV,V,LAMP,II-14-sat.FK.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (816kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keterampilan guru dalam pengelolaan kelas dalam meningkatkan minat belajar siswa pada pembelajaran PKn di SD Negeri 49 Kota Bengkulu dan untuk mengetahui minat belajar siswa di SD Negeri 49 Kota Bengkulu. Subyek penelitian ini adalah guru dan siswa kelas V SD Negeri 49 Kota Bengkulu. Metode penelitian yang digunakan yaitu deskriptif- kualitatif. Instrumen penelitian ini adalah peneliti sendiri. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data yang diperoleh dianalisis secara kualitatif melalui reduksi data, display data, dan verifikasi data. Hasil analisis data dalam bentuk narasi. Dari analisis data menunjukkan bahwa pola pengelolaan kelas yang dilakukan oleh guru sudah terlaksana, walaupun masih ada beberapa indikator yang jarang terlaksana. Sedangkan minat belajar siswa, seperti perasaan senang, perhatian, dan aktivitas belajar siswa sudah terlihat, walaupun masih terdapat siswa yang berbicara dan tidak memperhatikan penjelasan guru pada saat pembelajaran berlangsung. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa keterampilan pengelolaan kelas yang dilakukan oleh guru dalam meningkatkan minat belajar siswa sudah terlaksana sesuai dengan indikator keterampilan pengelolaan kelas, walaupun masih terdapat indikator yang jarang terlaksana, yaitu indikator memberi penguatan dan modifikasi tingkah laku. Selain itu, dengan keterampilan pengelolaan kelas yang dilakukan oleh guru telah menimbulkan minat belajar siswa, seperti perasaan senang, perhatian, dan aktivitas belajar siswa.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Elementary School Teacher Education
Depositing User: 033 Darti Daryanti
Date Deposited: 10 Oct 2014 16:19
Last Modified: 10 Oct 2014 16:19
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/8874

Actions (login required)

View Item View Item