Patrianti, Ayu and Sugihartono, Tono and Yarmani, Yarmani (2014) MENINGKATKAN PROSES PEMBELAJARAN DAN KETERAMPILAN SERVIS BAWAH PERMAINAN BOLA VOLI MENGGUNAKAN METODE DRILL KELAS V SDN 13 BENGKULU SELATAN. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
|
Archive (Thesis)
I,II,III,II-14-ayu.FK.pdf - Bibliography Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (4MB) | Preview |
|
|
Archive (Thesis)
IV,V,LAMP,II-14-ayu.FK.pdf - Bibliography Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (4MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah menggunakan metode drill dapat meningkatkan proses pembelajaran dan keterampilan servis bawah bola voli. Metode penelitian yang digunakan untuk menjawab tujuan penelitian tersebut digunakan metode penelitian Classroom Action Research atau penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SDN 13 Bengkulu Selatan yang berjumlah 30 orang. Untuk proses pembelajaran pada pra siklus terlihat bahwa siswa kurang memahami cara melakukan servis bawah bola voli, setelah dilakukan metode Drill pada siklus pertama siswa perlahan-lahan mulai memahami cara melakukan servis bawah bola voli, dan pada siklus kedua siswa sudah cukup menguasai cara melakukan servis bawah bola voli walaupun belum sepenuhnya merata. Hasil penelitian pada pra siklus diketahui bahwa sebagian besar siswa belum memahami gerakan sehingga nilai keterampilannya untuk siswa adalah 53,33% kurang sekali, 36,67% kurang, 3,33 cukup, 6,60 baik. Pada siklus pertama dengan penerapan metode drill yang tepat keterampilan siswa adalah 16,67% kurang, 60,00% cukup, 23,33% baik. Pada siklus kedua terjadi peningkatan hasil belajar siswa adalah 30% cukup, 50% baik, 20% baik sekali. Meningkatnya keterampilan siswa dalam melakukan servis bawah bola voli sebagai pengaruh dari penerapan metode drill terbukti dapat meningkatkan proses pembelajaran servis bawah bola voli.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Education > Department of Physic Education |
Depositing User: | 033 Darti Daryanti |
Date Deposited: | 16 Oct 2014 12:06 |
Last Modified: | 16 Oct 2014 12:06 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/9018 |
Actions (login required)
View Item |