FENOMENAGAYA BUSANAMUSLIMAH KEKINIAN (STUDI KASUS PADA KOMUNITAS HIJABERS DI KOTA BENGKULU)

Febrina, Yessa and Huda, Syamsul and Hanum, Handayani (2014) FENOMENAGAYA BUSANAMUSLIMAH KEKINIAN (STUDI KASUS PADA KOMUNITAS HIJABERS DI KOTA BENGKULU). Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img]
Preview
Archive (Thesis)
IV,V,VI,LAMP,I-14-yes-FS.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (6MB) | Preview
[img]
Preview
Archive (Thesis)
I,II,III,I-14-yes-FS.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (6MB) | Preview

Abstract

YESSA FEBRINA.2014. Fenomena Gaya Busana Muslimah Kekinian: Studi Kasus Pada Komunitas Hijababers di Kota Bengkulu. Skripsi. Program Sarjana Universitas Negeri Bengkulu. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor terkait dengan trend pemakaian jilbab sebagai gaya busana dalam komunitas Hijabers, motivasi komunitas menggunakan jilbab serta melihat pengembangan organisasi Hijabers di Kota Bengkulu. Penelitian diawali dengan fakta mengenai muncul dan berkembangnya komunitas hijabers di Kota Bengkulu. Penelitian dilakukan dengananalisisteori Interaksionisme Simbolik. Penelitian dilakukan dengan metode kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dokumentasi. Pemilihan informan dilakukan berdasarkan teknik purposive sampling. Analisis data dilakukan secara simultan bersamaan dengan proses pengumpulan data dengan menggunakan teknik yang lazim berlaku dalam penelitian kualitatif yang meliputi reduksi data, penyajian data dan sampai pada penarikan kesimpulan untuk mendapatkan konsep-konsep sebagai hasil penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jilbab bagi komunitas Hijabers Bengkulu memiliki tiga pemaknaan, yakni makna religius, makna budaya , dan makna sosial. Untuk motif penggunaan jilbab dari komunitas ini, dapat dibagi menjadi tiga, yakni motif dakwah; jilbab menjadi simbol dakwah bagi muslimah lainnya, motif ekonomi: jilbab menjadi lahan bisnis yang menjanjikan dan dapat memperoleh keuntungan finansial bagi penjualnya, dan motif modis; jilbab bisa tampil mengikuti perkembangan zaman, up to date dan moderen lagi seiring perkembangan fashion di dunia hijabers. Selanjutnya, hasil penelitian juga menunjukkan bahwa pengembangan komunitas ini dilakukan dengan mengadakan beberapa kegiatan, antara lain: hijab dan beauty class; pengajian dan tausyiah; milad Hijabers Bengkulu yang ke-1 tahun; kegiatan bulan Ramadhan.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: J Political Science > JA Political science (General)
Divisions: Faculty of Social & Politics Science > Department of Sociology
Depositing User: 023 Dody Sahdani
Date Deposited: 27 Oct 2014 09:00
Last Modified: 27 Oct 2014 09:00
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/9136

Actions (login required)

View Item View Item