Miranda, Eko Reva and Susilo, Boko and Sarwono, Sarwit (2014) PENGEMBANGAN TRANSLITERASI AKSARA ULU KE AKSARA LATIN BERBASIS ANDROID. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
|
Archive (Thesis)
IV,V,VI,LAMP,II-14-eko-FT.pdf - Bibliography Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (5MB) | Preview |
|
|
Archive (Thesis)
I,II,III,II-14-eko-FT.pdf - Bibliography Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (5MB) | Preview |
Abstract
Transliterasi diartikan sebagai penyalinan dengan penggantian huruf abjad satu ke abjad yang lain. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan suatu aplikasi transliterasi Aksara Ulu ke Aksara Latin atau sebaliknya pada smartphone android yang dapat digunakan oleh pengguna berupa filolog untuk membentuk kosa kata dalam Aksara Ulu atau dari aksara latin ke aksara Ulu . Aksara Ulu adalah aksara kuno yang dimiliki oleh masyarakat Sumatera bagian selatan. Seiring dengan perkembangan teknologi di bidang komputer, Transliterasi Aksara Ulu akan lebih mudah dan menarik untuk digunakan apabila diimplementasikan ke dalam Smartphone berbasis Android. Smartphone berbasis Android dipilih sebagai wadah implementasi Transliterasi aksara Ulu ke Aksara Latin karena bersifat open source. Pengembangan aplikasi ini dilakukan dengan menambah jenis aksara turunan dari aksara Ulu yaitu Aksara Ulu Serawai dan Aksara Ulu Rejang. Adapun batasan masalah dalam Sistem transliterasi Aksara Ulu ke Aksara Latin ini yaitu dengan menggunakan dialek melayu yang merupakan acuan baku dalam menguasai Aksara Ulu , Aksara masukan berupa Aksara Ulu Serawai dan Aksara Ulu Rejang, dan Aksara yang ditransliterasikan berupa kata-kata standar dalam dialek melayu. Aplikasi ini dibangun dengan menggunakan bahasa pemrograman Java for Android Eclipse 3.5. Metode pengembangan sistem yang digunakan untuk membangun aplikasi ini adalah model sekuensial linier dan Unified Modeling Langauge (UML) sebagai perancangan sistem. Hasil akhir dari penelitian ini adalah terciptanya sebuah aplikasi transliterasi Aksara Ulu ke Aksara Latin yang dapat digunakan pada smartphone android.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Informatics Engineering |
Depositing User: | 033 Darti Daryanti |
Date Deposited: | 29 Oct 2014 10:12 |
Last Modified: | 29 Oct 2014 10:12 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/9205 |
Actions (login required)
View Item |