PENGARUH PENGGUNAAN AIR RAWA, AIR PDAM DAN AIR LABORATORIUM DISARING TERHADAP UMUR DAN KUAT TEKAN BETON

Ardiyansyah, Aditya and Elhusna, Elhusna and Gunawan, Agustin (2014) PENGARUH PENGGUNAAN AIR RAWA, AIR PDAM DAN AIR LABORATORIUM DISARING TERHADAP UMUR DAN KUAT TEKAN BETON. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img]
Preview
Archive (Thesis)
I,II,III,II-14-adi-FT.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (5MB) | Preview
[img]
Preview
Archive (Thesis)
IV,V,LAMP,II-14-adi-FT.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (5MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penyaringan air terhadap kuat tekan beton. Air yang digunakan pada penelitian ini adalah air rawa, air Perusahaan Daerah Air Minum ( PDAM ) Kota Bengkulu dan air sumur yang berasal dari lokasi Laboratorium Konstruksi dan Teknologi Beton Program Studi Teknik Sipil Universitas Bengkulu yang disaring dan tidak disaring. Penyaringan air berguna untuk menghilangkan zat-zat anorganik yang dapat menurunkan kualitas beton. Beton merupakan hasil mix design dengan FAS 0,5 dan nilai slump 60-100mm. Benda uji yang digunakan pada penelitian ini adalah kubus beton dengan ukuran 15cm x 15cm x 15cm dan berjumlah 54 buah. Beton diuji pada umur 28 hari, 60 hari, dan 90 hari. Dari penelitian ini diketahui bahwa penyaringan air berpengaruh terhadap kualitas kuat tekan beton. Kenaikan beton dengan menggunakan air sumur disaring pada umur 60 dan 90 hari adalah 1,02% dan 1,07%. Kenaikan kuat tekan beton yang menggunakan air sumur tidak disaring pada umur 60 dan 90 hari adalah 1,07%. Kenaikan kuat tekan beton yang menggunakan air PDAM disaring umur 60 dan 90 hari adalah 1,07% dan 1,05%. Kenaikan kuat tekan beton yang menggunakan air PDAM tidak disaring pada umur 60 dan 90 hari adalah 1,02% dan 1,05%. Kenaikan kuat tekan beton yang menggunakan air rawa disaring pada umur 60 dan 90 hari adalah 1,11% dan 1,12%. Kenaikan kuat tekan beton yang menggunakan air rawa tidak disaring pada umur 60 dan 90 hari adalah 1,10% dan 1,13%. Penyaringan terhadap air rawa, air PDAM, dan air sumur yang digunakan dalam campuran beton membantu meningkatkan kuat tekan rata-rata beton

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Civil Engineering
Depositing User: 033 Darti Daryanti
Date Deposited: 30 Oct 2014 09:34
Last Modified: 30 Oct 2014 09:34
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/9246

Actions (login required)

View Item View Item