ANALISIS PENGELOLAAN DAN DAMPAK PENGGUNAAN DANAPEMBIAYAAN JAMKESMASDI RSUD HASANNUDIN DAMRAH KABUPATEN BENGKULU SELATAN

Efrianti , Beta and Lizar , Alfansi and Aris, Almahmudi (2014) ANALISIS PENGELOLAAN DAN DAMPAK PENGGUNAAN DANAPEMBIAYAAN JAMKESMASDI RSUD HASANNUDIN DAMRAH KABUPATEN BENGKULU SELATAN. Masters thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Archive (Thesis)
I,II,III,I-14-bet-FE.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (5MB)
[img] Archive (Thesis)
IV,V,LAMP,I-14-bet-FE.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (5MB)

Abstract

Dana APBN untuk pembiayaan program Jamkesmas di RSUD Hasannudin Damrah Bengkulu Selatan setiap tahunnya bervariasi, bahkan pada tahun 2011 terjadi penurunan, hal ini dikarenakan adanya penambahan dana dari sisa lebih perhitungan anggaran (silpa) yang tergolong tinggi pada tahun sebelumnya. Dari data di atas maka dapat dilihat adanya perbedaan pembiayaan program Jamkesmas pada setiap tahunnya. Isu pembiayaan Jamkesmas di Bengkulu Selatan saat ini merupakan polemik di masyarakat. Masyarakat menilai penggunaan dan pemanfaatan biaya Jamkesmas sudah dikelolah dengan baik, tetapi masih sisa lebih perhitungan anggaran (silpa) pada tahun sebelumnya masih tinggi. Hal ini sangat berlawanan dengan jumlah pengguna jamkesams yang tergolong banyak setiap tahunnya. Tujuan dalam penelitian ini yaitu Untuk menganalisis carapengelolaandana pembiayaan program Jamkesmas di RSUD Hasannudin Damrah Kebupaten Bengkulu Selatan dan untuk mengetahui dampak penggunaan dana pembiayaan program Jamkesmas di RSUD Hasannudin Damrah Kebupaten Bengkulu Selatan pada kelancaran program Jamkesmas. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian deskriptif kualitatifdengan menggunakan panduan wawancara sebagai alat pengumpulan data.Penelitian deskriptif kualitatif bertujuan untuk menggambarkan dan menjelaskan mengenai suatu fenomena atau kenyataan dengan menggunakan narasi. Dengan wawancara, penulis hendak menganalisis pengelolaan dana pembiayaan Jamkesmas dan dampak penggunaan dana pembiayaan Jamkesmas.Sampel dari pengelola program Jamkesmas di ambil secara total sampling yang merupakan pengambilan 9 sampel secara menyeluruh dari populasi yang sedikit atau kecil yaitu 20 orang yang terdiri dari Direktur RSUD Hasannudin Damrah Kabupaten Bengkulu Selatan, Kepala Bagian Tata Usaha RSUD Hasannudin Damrah Kabupaten Bengkulu Selatan, Kepala Sub Bagian Keuangan RSUD Hasannudin Damrah Kabupaten Bengkulu Selatan, Ketua Tim Pengelola Jamkesmas, Wakil Ketua Tim Pengelola Jamkesmas, Sekretaris Tim Pengelola Jamkesmas, Bendahara Tim Pengelola Jamkesmas dan 13 orang Angota Tim Pengelola Jamkesmas.Hasil penelitian ini adalah pengelolaan dana pembiayaan program Jamkesmas di RSUD Hasannudin Damrah Kebupaten Bengkulu Selatan sudah sesuai dengan pedoman pelaksanaan program jamkesmas, namun pengaturan selisih dana pendapatan klaim Jamkesmas diatur oleh kebijakan pemerintah daerah belum di analisa secara tepat, pemanfaatan dana sisa klaim dikoordinasikan kepada pemerintah daerah belum mengacu pada pendapat pihak pengelola Jamkesmas di rumah sakit, pengelola keuangan belum memnfaatkan menggunakan software INA-CBG’s sudah tersedia, pertanggungjawaban belum di verifikasi menggunakan software verifikasi klaim Jamkesmas dan dampak penggunaan danapembiayaan program Jamkesmas di RSUD Hasannudin Damrah Kebupaten Bengkulu Selatansudah dirasakan masyarakat dengan manfaat terbayarnya klaim rawat inap,terbayarnya klaim rawat jalan,terbayarnya jasa medis, terbayarnya jasa pelayanan dan terbayarnya jasa sarana prasarana kesehatan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Postgraduate Program > Magister Perencanaan Pembangunan
Depositing User: 033 Darti Daryanti
Date Deposited: 11 Nov 2014 02:22
Last Modified: 11 Nov 2014 02:22
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/9497

Actions (login required)

View Item View Item