KEMISKINAN SEKTOR PERTANIAN DAN FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHINYA DI KABUPATEN BENGKULU UTARA

Lesmana , Dedi and Handoko , Hadiyanto and Aris , Almahmudi (2014) KEMISKINAN SEKTOR PERTANIAN DAN FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHINYA DI KABUPATEN BENGKULU UTARA. Masters thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Archive (Thesis)
I,II,III,II-14-ded.FE.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (348kB)
[img] Archive (Thesis)
IV,V,LAMP,II-14-ded.FE.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (241kB)

Abstract

Pengangguran dan kemiskinan merupakan permasalahan yang umum terjadi pada Negara – Negara berkembang, begitu juga di Indonesia. Pengangguran yang berkelanjutan di khawatirkan akan menyebabkan menurunnya pendapatan perkapita yang pada Akhirnya dapat berlanjut pada kemiskinan yang berkepanjangan dikhawatirkan menyebabkan peningkatan jumlahpengangguran, karena kurangnya akses ekonomi terutama terhadap pendidikan dan keterampilan yang rendah dapat menyebabkan kesulitan dalam memperoleh pekerjaan di kemudian hari. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Pangsa PDRB Sektor Pertanian dan penyerapan tenaga kerja sektor pertanian terhadap kemiskinan sector Pertanian di Kabupaten Bengkulu Utara tahun 1993-2012. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh pangsa PDRB Sektor Pertanian dan penyerapan tenaga kerja sektor pertanian terhadap kemiskinan sektor Pertanian di Kabupaten Bengkulu Utara. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dan kuantitatif dengan metode Explanatory Research . Alat analisis yang digunakan adalah alat analisis kuantitatif yakni menggunakan model regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perkembangan rata-rata pada tahun 1993-2012, perkembangan jumlah penduduk miskin sektor Pertanian turun 5.303% pertahun, Pangsa PDRB Sektor Pertanian, meningkat dengan rata-rata masing pertumbuhan 7.76% jumlah tenaga kerja pertanian meningkat dengan rata-rata 1.38 pertahun. Hasil perhitungan model regresi menemukan nilai koefisien determinan sebesar 0.487860. hasil ini menggambarkan bahwa sebesar 48.79 % perubahan pada variabel terikat dapat dijelaskan oleh variable bebas. Sisanya sebanyak 51.21% dijelaskan oleh faktor – faktor lain yang tidak termasuk di dalam model. Hasil Perhitungan Uji-F didapat nilai F-Hitung sebesar 8.097011 dengan tingkat probabilitas 0.003387 ini bearti bahwa variable pangsa PDRB sektor pertanian, Penyerapan tenaga kerja sektor pertanian secara bersama-sama mempengaruhi j kemiskinan sektor pertanian di Kabupaten Bengkulu Utara. Hasil perhitungan Uji-t menunjukkan bahwa Pangsa PDRB Sektor Pertanian berpengaruh signifikan terhadap Kemiskinan sector Pertanian. Dan penyerapan tenaga kerja sektor pertanian berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemiskinan sector Pertanian. Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara perlu memperhatikan petani dengan meningkatkan produktivitas petani, sistem pengupahan, skala usaha untuk mengurangi kemiskinan khususnya di sektor pertanian.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Postgraduate Program > Magister Perencanaan Pembangunan
Depositing User: 023 Dody Sahdani
Date Deposited: 11 Nov 2014 09:01
Last Modified: 11 Nov 2014 09:01
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/9537

Actions (login required)

View Item View Item