PERBEDAAN KEMAMPUAN PENALARAN DAN REPRESENTASI MATEMATIS SISWA DALAM PEMBELAJARAN OPEN-ENDED DAN KONVENSIONAL DI SEKOLAH MENENGAH ATAS

Anjasmoro, Anjasmoro and Hartanto, Hartanto and Saleh , Haji (2014) PERBEDAAN KEMAMPUAN PENALARAN DAN REPRESENTASI MATEMATIS SISWA DALAM PEMBELAJARAN OPEN-ENDED DAN KONVENSIONAL DI SEKOLAH MENENGAH ATAS. Masters thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Archive (Thesis)
I,II,III,II-14-anj.FK.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (25MB)
[img] Archive (Thesis)
IV,V,LAMP,II-14-anj.FK.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (25MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) perbedaan kemampuan penalaran matematika antara siswa yang diajarkan dengan pembelajaran open-ended dengan siswa yang diajarkan dengan pendekatan konvensional, 2) perbedaan kemampuan representasi matematis antara siswa yang diajarkan dengan pembelajaran open- ended dengan siswa yang diajarkan dengan pendekatan konvensional. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X SMAN 05 dan SMAN 01 Bengkulu Tengah. Sampel penelitian ditentukan secara purposive sampling, sehingga diperoleh kelas X1dan XA1 sebagai kelas eksperimen dan kelas X3 dan XA3 sebagai kelas kontrol. Kelas eksperimen pembelajarannya dilaksanakan dengan pendekatan open ended sedangkan kelas kontrol pembelajarannya dilaksanakan secara konvensional. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan Uji Sudent t. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan kemampuan penalaran matematika antara siswa yang diajarkan dengan pendekatan open-ended dengan siswa yang diajarkan dengan pendekatan konvensional, dengan nilai rata-rata kelas eksperimen 80,97 sedangkan rata-rata kelas kontrol 64,82. Hasil penelitian juga menunjukkan terdapat perbedaan kemampuan representasi matematis siswa yang diajarkan dengan pendekatan open- ended dengan siswa yang diajarkan dengan pendekatan konvensional, dengan nilai rata-rata kelas eksperimen 81,41 sedangkan rata-rata kelas kontrol 66,46. Dengan demikian diharapkan pendekatan open ended dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan penalaran dan representasi matematis siswa.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Postgraduate Program > Magister Administrasi / Manajemen Pendidikan
Depositing User: 023 Dody Sahdani
Date Deposited: 13 Nov 2014 08:05
Last Modified: 13 Nov 2014 08:05
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/9653

Actions (login required)

View Item View Item