JENIS-JENIS TUMBUHAN OBAT YANG DIMANFAATKAN MASYARAKAT DESA TABA TEMBILANG ARGAMAKMUR DAN IMPLEMENTASINYA PADA PEMBELAJARAN BIOLOGI SMA

Sagala , Elmikawati and Ariefa P. , Yani and Sri , Irawati (2014) JENIS-JENIS TUMBUHAN OBAT YANG DIMANFAATKAN MASYARAKAT DESA TABA TEMBILANG ARGAMAKMUR DAN IMPLEMENTASINYA PADA PEMBELAJARAN BIOLOGI SMA. Masters thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Archive (Thesis)
I,II,III,II-14-elm.FM.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)
[img] Archive (Thesis)
IV,V,LAMP,II-14-elm.FM.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (10MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis tumbuhan obat di Desa Taba Tembilang Argamakmur, bagian tumbuhan yang dimanfaatkan, cara pengolahannya, jenis penyakit yang diobati serta hasil post test siswa kelas X IPA1 SMAN 2 Argamakmur pada materi keanekaragaman hayati dalam menggunakan LKS. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, dokumentasi dan metode pengumpulan sampel dengan menggunakan metode purposive sampling. Sampel tumbuhan obat yang ditemukan di lapangan dideterminasi dengan mengunakan buku acuan. LKS hasil penelitian divalidasi dan implementasi dilakukan pada pembelajaran biologi siswa kelas X IPA1 SMAN 2 Argamakmur, khususnya materi keanekaragaman hayati dengan menggunakan kurikulum 2013. Data penelitian di analisis secara deskriptif, sedangkan hasil implementasi dianalisis secara ketuntasan klasikal. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh 80 jenis tumbuhan dari 44 suku dan tumbuhan dari Suku Zingberaceae dan Euphorbiaceae yang paling banyak dimanfaatkan, yaitu 5 jenis. Terdapat 13 bagian tumbuhan yang digunakan sebagai obat, yang paling banyak digunakan adalah bagian daun (43,85%). Cara pengolahan yang paling banyak digunakan masyarakat adalah dengan merebus. Penyakit yang dapat diobati dengan memanfaatkan tumbuhan obat sebanyak 57 jenis. Penyakit yang paling banyak memanfaatkan tumbuhan adalah demam dengan 11 jenis. Hasil post test siswa secara klasikal dengan menggunakan LKS adalah tuntas (87%), dengan persesentase ketuntasan belajar klasikal adalah ≥75%.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Faculty of Math & Natural Science > Department of Biology Science
Depositing User: 022 Gofar Ismail
Date Deposited: 17 Nov 2014 11:26
Last Modified: 17 Nov 2014 11:26
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/9715

Actions (login required)

View Item View Item