UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK METANOL DAUN REMEK DAGING (HEMIGRAPHIS ALTERNATA (BURM.F.) T. ANDERS) DENGAN METODE THIOBARBITURIC ACID

Wijaya, Yoko Dwi Arta and Devi, Ratnawati and Agus, Martono (2014) UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK METANOL DAUN REMEK DAGING (HEMIGRAPHIS ALTERNATA (BURM.F.) T. ANDERS) DENGAN METODE THIOBARBITURIC ACID. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Archive (Thesis)
IV,V,LAMP,II-14-yok.FM.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (325kB)
[img] Archive (Thesis)
I,II,III,II-14-yok.FM.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (830kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menentukan aktivitas antioksidan ekstrak metanol daun remek daging (Hemigraphis alternata (Burm.f.) T. Anders) dengan metode TBA (Thiobarbituric Acid). Sebelum dilakukan uji aktivitas antioksidan, terlebih dahulu ditentukan waktu inkubasi asam linoleat dengan metode diena terkonjugasi. Pada hari ke-5 telah terbentuk kadar maksimum hidroperoksida sehingga uji aktivitas antioksidan dilakukan pada hari ke-7 dua hari setelah terbentuknya kadar maksimum hidroperoksida. Uji aktivitas antioksidan dilakukan dengan cara mengoksidasi asam linoleat pada suhu 40°C selama 7 hari dengan atau tanpa menggunakan ekstrak. Hasil oksidasi asam linoleat menghasilkan MDA yang mampu bereaksi dengan TBA membentuk senyawa berwarna merah muda yang serapannya dapat diukur pada panjang gelombang 532 nm. Ekstrak metanol daun remek daging dengan konsentrasi 50, 100, 150, 200, dan 300 ppm berturut-turut memiliki aktivitas antioksidan sebesar 10.5%, 33.45%, 52.33%, 70.9%, dan 92.92%. Kontrol positif (α-tokoferol 200 ppm) memiliki aktivitas antioksidan sebesar 94.69%. Dari hasil uji one way ANOVA ( α = 0.01) diperoleh bahwa ekstrak metanol daun remek daging dengan konsentrasi 50, 100, 150, 200, dan 300 ppm berpengaruh nyata terhadap aktivitas antioksidan.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Faculty of Math & Natural Science > Department of Chemistry Science
Depositing User: 022 Gofar Ismail
Date Deposited: 18 Nov 2014 11:55
Last Modified: 18 Nov 2014 11:55
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/9765

Actions (login required)

View Item View Item