HIDAYAH, INDI NURUL and Dwi, Oktavallyan Saputri and Panji, Anom Ramawangsa (2023) PERANCANGAN BENGKULU CREATIVE HUB DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR MODERN. Other thesis, Fakultas Teknik.
![Thesis Aristektur [thumbnail of Thesis Aristektur]](https://repository.unib.ac.id/style/images/fileicons/archive.png)
INDI NURUL HIDAYAH-G1E019007-DOKUMEN SKRIPSI - GIE 019 007_Indi Nurul Hidayah.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (9MB)
Abstract
Berkembangnya ekonomi kreatif di Indonesia yang mengandalkan keahlian,
penciptaan barang dan jasa serta kreativitas membuat pelaku usaha ekonomi kreatif
juga meningkat. Pemerintah Bengkulu berupaya meningkatkan kemajuan dan
kesejahteraan masyarakat dengan mendukung dan mendorong pengembangan
ekonomi kreatif. Bengkulu memiliki jumlah 16 subsektor ekonomi kreatif yang
berkembang, yaitu kuliner, seni pertunjukan, kriya, fashion, musik, fotografi, seni
rupa, desain produk, film, animasi dan video, periklanan, TV dan radio, penerbitan,
arsitektur, desain interior, desain komunikasi visual, serta pengembangan
permainan. Namun pemerintah belum menyediakan wadah bagi masyarakat untuk
mengembangkan diri. Untuk mengembangkan kreativitas pada masyarakat perlu
adanya sebuah sarana kreativitas sebagai wadah untuk mengembangkan serta
menuangkan ide-ide kreatif yang dapat menghasilkan keuntungan dan mengurangi
pengangguran yang semakin banyak jumlahnya. Oleh karena itu, perancangan
Bengkulu Creative Hub dengan pendekatan arsitektur modern diharapkan dapat
menjadi pusat kreativitas yang mewadahi ekonomi kreatif dalam bentuk
infrastruktur fisik dan mendukung pelaku ekonomi kreatif dalam mengembangkan
ide serta mengurangi angka pengangguran di Kota Bengkulu. Perancangan
Bengkulu Creative Hub dengan pendekatan modern menerapkan prinsip-prinsip
arsitektur modern seperti menerapkan bentuk-bentuk geometri, penggunaan sistem
grid pada kolom, penggunaan beton sebagai struktur utama, meminimalkan
ornamen, penggunaan material terkini, penggunaan warna polos dan tidak ramai,
dan menerapkan open space pada beberapa ruang. Pendekatan arsitektur modern
menekankan fungsional dan efisiensi pada bangunan.
Kata Kunci: Arsitektur Modern, Ekonomi Kreatif, Pusat Kreativitas
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Arsitectur Engineering |
Depositing User: | 58 lili haryanti |
Date Deposited: | 30 May 2024 04:12 |
Last Modified: | 03 Oct 2025 09:17 |
URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/18277 |