MUHAMMAD, KAZAMULI LOTA and Antory, Royan and Lidia, Br. Karo (2023) PERAN JAKSA EKSEKUTOR DALAM MELAKSANAKAN PUTUSAN PENGADILAN TERHADAP TERPIDANA KORUPSI YANG MELARIKAN DIRI DI KOTA BENGKULU. Masters thesis, Universitas Bengkulu.
![Thesis [thumbnail of Thesis]](https://repository.unib.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
TESIS KAZA - KAZAMULI LOTA.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (1MB)
Abstract
Kewenangan melaksanakan putusan hakim eksekusi terpidana tindak pidana
korupsi yang melarikan diri di Kota Bengkulu adalah Jaksa. Maka Kejaksaan
mempunyai peran dalam melakukan putusan hakim haruslah perkara yang sudah
diputus mempunyai kekuatan hukum. Tujuan penelitian ini: (1) Untuk mengetahui
peran jaksa eksekutor dalam melaksanakan putusan pengadilan terhadap terpidana
korupsi yang melarikan diri di Kota Bengkulu. (2). Untuk mengetahui hambatan
jaksa eksekutor dalam melaksanakan putusan pengadilan terhadap terpidana korupsi
yang melarikan diri di Kota Bengkulu. Metode penelitian dari segi sifatnya adalah
metode penelitian deskriptif. Pendekatan penelitian digunakan dalam penelitian ini
adalah pendekatan penelitian hukum empiris. Hasil penelitian bahwa: (1). Peran jaksa
eksekutor dalam melaksanakan putusan pengadilan terhadap terpidana korupsi yang
melarikan diri di Kota Bengkulu, belum maksimal karena masih ditemukan terpidana
korupsi yang melarikan diri sehingga menghambat pelaksanaan putusan hakim
pengadilan negeri yang sudah diputus mempunyai kekuatan hukum. (2). Hambatan
jaksa eksekutor dalam melaksanakan putusan pengadilan terhadap terpidana korupsi
yang melarikan diri di Kota Bengkulu yaitu; terpidana korupsi merupakan tahanan
kota., salinan putusan yang disampaikan pengadilan terlampau lama sampai di
kejaksaan, dan minimnya sarana dan prasarana pelacakan jaksa eksekutor, serta
minimnya jumlah sumber daya manusia jaksa eksekutor.
Kata Kunci: Peran, Jaksa Eksekutor, Putusan Pengadilan, Terpidana Korupsi,
Melarikan Diri.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Postgraduate Program > Master of Law Program |
Depositing User: | irma rohayu |
Date Deposited: | 08 Jul 2024 08:42 |
Last Modified: | 08 Jul 2024 08:42 |
URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/18825 |