ANALISIS KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS PADA MATERI PRISMA DAN LIMAS SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 7 KOTA BENGKULU

Arista, Viona and Ringki, Agustinsa and Della, Maulidiya (2025) ANALISIS KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS PADA MATERI PRISMA DAN LIMAS SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 7 KOTA BENGKULU. Other thesis, Universitas Bengkulu.

[thumbnail of skrips] Archive (skrips)
DRAFT SKRIPSI VIONA ARISTA_compressed_compressed (1) - Viona Arista.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (2MB)

Abstract

Kemampuan pemecahan masalah matematika merupakan kompetensi penting
yang perlu dimiliki siswa. Namun, hasil PISA menunjukkan bahwa kemampuan
pemecahan masalah matematika siswa Indonesia masih rendah, terutama dalam
soal-soal non-rutin. Penelitian sebelumnya juga menunjukkan bahwa siswa
mengalami kesulitan dalam memahami masalah, merencanakan penyelesaian, dan
mengaplikasikan konsep pada soal-soal bangun ruang sisi datar seperti prisma dan
limas. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tingkat kemampuan
pemecahan masalah matematis pada 30 orang siswa di kelas VIII E SMP Negeri 7
Kota Bengkulu berdasarkan langkah Polya pada materi prisma dan limas. Jenis
penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Metode
pengumpulan data berupa soal tes kemampuan pemecahan masalah matematika
pada soal prisma dan limas, dan wawancara. Teknik analisis data menggunakan
analisis rata-rata dan analisis tingkat kemampuan pemecahan masalah matematis.
Hasil dari penelitian ini disimpulkan bahwa rata-rata keseluruhan kemampuan
pemecahan masalah matematis siswa SMP Negeri 7 Kota Bengkulu adalah 52,467
memenuhi kriteria sedang.
Kata Kunci: Kemampuan Pemecahan Masalah, Prisma dan Limas.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Septi, M.I.Kom
Date Deposited: 14 Mar 2025 04:16
Last Modified: 14 Mar 2025 04:16
URI: https://repository.unib.ac.id/id/eprint/23286

Actions (login required)

View Item
View Item