Risika, Pisi and Achmad, Aminudin and Jatmiko, Yogopriyatno (2025) EFEKTIVITAS PELAYANAN PUBLIK DALAM PENERAPAN E-BLUE KIR PADA PELAYANAN PENGUJIAN KENDARAAN BERMOTOR DI DINAS PERHUBUNGAN KOTA BENGKULU. Other thesis, Universitas Bengkulu.
![Thesis [thumbnail of Thesis]](https://repository.unib.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Skripsi Pisi Risika_Efektivitas Pelayanan Publik - lulu armansy.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (1MB)
Abstract
Modernisasi pelayanan publik melalui digitalisasi sistem menjadi tuntutan dalam
era e-goverment, termasuk dalam pelayanan pengujian kendaraan bermotor yang
memiliki peran strategis dalam keselamatan transportasi dan pengendalian
pencemaran udara. Sejalan dengan tuntutan modernisasi tersebut, penelitian ini
bertujuan untuk mengkaji efektivitas pelayanan publik dalam penerapan E-Blue
KIR pada pelayanan pengujian kendaraan bermotor di Dinas Perhubungan Kota
Bengkulu. Menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik
pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Analisis
menggunakan teori efektivitas Duncan yang meliputi tiga aspek: pencapaian tujuan,
integrasi, dan adaptasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan E-Blue
KIR belum berjalan efektif karena beberapa kendala: 1) Aspek pencapaian tujuan:
belum ada peraturan daerah khusus dan sasaran konkret; 2) Aspek integrasi:
sosialisasi masih terbatas dan sistem belum bisa diakses mandiri oleh pengguna; 3)
Aspek adaptasi: keterbatasan pelatihan petugas dan tidak tersedianya unit cadangan
alat pengujian vital. Meski demikian, terdapat peningkatan efisiensi dalam hal
pencatatan dan pengelolaan data pengujian. Untuk itu, penelitian
merekomendasikan untuk melakukan penguatan regulasi daerah, pengembangan
sistem yang terintegrasi, peningkatan kapasitas SDM, dan penyediaan infrastruktur
pendukung yang memadai untuk mengoptimalkan implementasi E-Blue KIR di
Kota Bengkulu.
Kata Kunci: Adaptasi; Efektivitas; E-Blue KIR; Integrasi; dan Pelayanan Publik.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) J Political Science > JS Local government Municipal government |
Divisions: | Faculty of Social & Politics Science > Department of Public Administration |
Depositing User: | 58 darti daryanti |
Date Deposited: | 13 Oct 2025 04:46 |
Last Modified: | 13 Oct 2025 04:46 |
URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/28990 |