APLIKASI METODE BAGNOLD DAN METODE LAURSEN PADA PERENCANAAN KANTONG LUMPUR (Studi Kasus Bendung Air Lais Kabupaten Bengkulu Utara)

Yuliana, Triya and Besperi, Besperi and Gunawan, Gusta (2017) APLIKASI METODE BAGNOLD DAN METODE LAURSEN PADA PERENCANAAN KANTONG LUMPUR (Studi Kasus Bendung Air Lais Kabupaten Bengkulu Utara). Other thesis, Universitas Bengkulu.

[thumbnail of Thesis] Archive (Thesis)
SKRIPSI TRIYA YULIANA (G1B013023).pdf - Other
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (2MB)

Abstract

Bendung Air Lais yang terletak di Desa Kuro Tidur, Kabupaten Bengkulu Utara,
Provinsi Bengkulu adalah bendung yang digunakan masyarakat Desa Kuro
Tidur dan sekitarnya untuk keperluan irigasi. Tujuan penelitian ini untuk
mengetahui besar laju angkutan sedimen dari Bendung Air Lais yang masuk
pada kantong lumpur kemudian merencanakan dimensi kantong lumpur dari
hasil laju sedimen yang telah didapatkan. Metode yang digunakan untuk
menghitung jumlah angkutan sedimen adalah metode Bagnold dan metode
Laursen. Hasil perhitungan yang tertinggi menjadi acuan untuk perencanaan
kantong lumpur. Hasil perhitungan menggunakan metode Bagnold, didapatkan
nilai debit laju sedimen pada kantong lumpur sebesar 0,6587 ton/hari, dan
dengan metode Laursen 1,0566 ton/hari. Sehingga hasil debit laju sedimen
metode Laursen yang digunakan untuk perencanaan dimensi kantong lumpur
Bendung Air Lais. Dimensi kantong lumpur direncanakan berdasarkan nilai
volume sedimen yang didapat dari nilai debit laju sedimen dan waktu
pembilasan berasumsi selama 1 tahun. Jadi volume kantong lumpur Bendung
Air Lais adalah 145 m3
, sehingga dimensi kantong lumpur, didapatkan panjang
86 m, lebar 9 m, dan kedalaman 1 m. Kesimpulan penelitian ini adalah dengan
dimensi kantong lumpur yang direncanakan berdasarkan volume sedimen yang
didapat, kantong lumpur perlu dibilas selama 1 tahun sekali agar sedimen tidak
menumpuk pada kantong lumpur.
Kata kunci : sedimentasi, bendung, kantong lumpur

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Civil Engineering
Depositing User: 58 lili haryanti
Date Deposited: 30 Oct 2025 03:25
Last Modified: 30 Oct 2025 03:25
URI: https://repository.unib.ac.id/id/eprint/30760

Actions (login required)

View Item
View Item
Slot Gacor Mantap Hari Ini Maxwin 2025 slot gacor Slot Gacor Thailand Rekomendasi Slot Gacor Slot Pulsa Link Slot Gacor