Fransiska, Meta and Husaini, Husaini (2020) PENGARUH KONEKSI POLITIK TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN AGRESIVITAS PAJAK SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Empiris pada Perusahaan Non-Keuangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia). Other thesis, Universitas Bengkulu.
SKRIPSI FULL META FRANSISKA (C1C016005).pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (5MB)
Abstract
Perusahaan didirikan bertujuan untuk menyejahterakan pemegang saham.
Kesejahteraan pemegang saham tercermin dari tingginya nilai perusahaan.
Tercapainya kesejahteraan pemegang saham akan mempengaruhi investor dalam
menentukan keputusan investasi terhadap perusahaan. Oleh karena itu, perusahaan
berupaya untuk memaksimalkan nilai perusahaan termasuk dengan memanfaatkan
adanya koneksi politik dan melakukan tindakan agresivitas pajak. Penelitian ini
bertujuan untuk menguji pengaruh agresivitas pajak sebagai variabel mediasi pada
hubungan antara koneksi politik dengan nilai perusahaan.
Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari data
keuangan di website www.idx.co.id. Sampel dalam penelitian ini adalah
perusahaan non-keuangan yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia tahun 2010-
2018. Jumlah sampel perusahaan dalam penelitian ini adalah sebanyak 57
perusahaan. Metode Pengumpulan data data menggunakan teknik purposive
sampling. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif.
Analisis data dilakukan dengan regresi linear berganda dengan
menggunakan program SPSS versi 16. Variabel dependen dalam penelitian ini
adalah nilai perusahaan, sedangkan variabel independennya adalah koneksi
politik. Penelitian ini menggunakan variabel intervening yaitu agresivitas pajak.
Variabel kontrol dalam penellitian ini menggunakan ukuran perusahaan, tingkat
utang (leverage), umur perusahaan dan profitabilitas.
Hasil penelitian pertama menunjukan bahwa koneksi politik berpengaruh
positif terhadap nilai perusahaan. Hasil penelitian kedua menunjukan bahwa
koneksi politik tidak berpengaruh terhadap agresivitas pajak. Hasil penelitian
ketiga menunjukan bahwa agresivitas pajak berpengaruh positif terhadap nilai
perusahaan. Hasil penelitian keempat menunjukan bahwa agresivitas pajak tidak
dapat memediasi hubungan antara koneksi politik dengan nilai perusahaan.
Berdasarkan hal tersebut dalam upaya meningkatkan nilai perusahaan
maka disarankan kepada perusahaan untuk memiliki koneksi politik dan
melakukan agresivitas pajak. Keterbatasan dalam penelitian ini adalah memiliki
masalah dalam uji normalitas data dan tidak terbebas dari masalah
heterokedastisitas. Serta variabel agresivitas pajak tidak mampu memediasi
hubungan koneksi politik dengan nilai perusahaan. Saran dalam penelitian ini
adalah menggunakan variabel lain yang lebih tepat dalam memediasi hubungan
xii
antara koneksi politik dengan nilai perusahaan. Penelitian selanjutnya diharapkan
agar semua data terbebas dari masalah asumsi klasik.
Kata Kunci: Koneksi Politik, Nilai Perusahaan, dan Agresivitas Pajak
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
| Divisions: | Faculty of Economy > Department of Accounting |
| Depositing User: | 56 nanik rahmawati |
| Date Deposited: | 06 Nov 2025 07:55 |
| Last Modified: | 06 Nov 2025 07:55 |
| URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/31078 |

