Priambodo, Helman and Fitri, Santi (2020) ADAKAH KETERKAITAN KUALITAS TOP MANAJEMEN TIM (TMT) TERHADAP UNDERPRICING PADA PROSES IPO DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI)? (Studi Kasus Pada Bursa Efek Indonesia pada Periode 2009-2018). Other thesis, Universitas Bengkulu.
Skripsi Helman Priambodo C1B015057 tahun 2020-dikonversi.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).
Download (2MB)
Abstract
Pengembangan perusahaan tidak terlepas dari kebutuhan dana untuk digunakan
dalam kegiatan operasi maupun upaya dalam expansi perusahaan. Ketika
perusahaan berusaha untuk mendapatkan dana melalui pasar modal atau bursa
efek indonesia (BEI), maka suatu perusahaan public dapat melakukan penjualan
saham kepada masyarakat atau sering dikenal sebagai initial public offering
(IPO). Namun pada saat pelaksanaan IPO cenderung harga saham di pasar
perdana selalu lebih rendah dibandingkan dengan harga penutupan pada hari
pertama di perdagangan pasar sekunder (Aggarwal, Leal, dan Hernandez, 1993).
Kondisi inilah yang disebut underpricing. Untuk mengurangi tingkat underpricing
pada proses IPO perusahaan perlu mengurangi resiko terjadinya asimetri
informasi, upaya strategi yang harus dilakukan oleh emiten adalah meningkatkan
sumber daya manusia tim eksekutif perusahaan atau sering disebut Top
Manajemen Tim (Hambrick, 1987). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
adakah pengaruh kualitas manajemen puncak seperti usia TMT, masa kerja TMT
dan latar belakang pendidikan TMT terhadap underpricing.
Underpricing adalah suatu fenomena dimana harga penawaran di pasar perdana
lebih rendah dibandingkan dengan harga penutupan di pasar sekunder
(Handayani, 2008). Kondisi underpricing dianggap merugikan bagi perusahaan
karena dari hasil IPO yang diperoleh tidak maksimal (Retnowati, 2013). Untuk
mengurangi tingkat underpricing dari perusahaan IPO salah satu langkah strategis
yang dilakukan perusahaan adalah dengan mengurangi tingkat asimetri informasi
dengan cara meningkatkan sumber daya manusia tim eksekutif perusahaan yaitu
top manajemen tim perusahaan. Top manajemen tim adalah pimpinan perusahaan
yang dipilih oleh para pemegang saham untuk mewakili kepentingan mereka
dalam mengelola perusahaan. Hipotesis penelitian ini adalah variabel usia TMT,
masa jabatan TMT dan latar belakang pendidikan TMT masing-masing memiliki
pengaruh signifikan terhadap underpricing
x
Variabel dalam penelitian ini terdiri dari variabel independen dan variabel
dependen, variabel independen dalam penelitian ini diantaranya usia TMT, masa
kerja TMT dan latar belakang pendidikan TMT, sedangkan variabel dependen
dalam penelitian ini adalah underpricing. Data didapatkan melalui situs Idx.co.id
dan Thomson one banker.com. Sampel dalam penelitian ini terdiri dari 227
perusahaan yang melakukan IPO pada periode tahun 2009 sampai dengan 2018
dengan menggunakan metode pengambilan sampel purposive sampling. Data
dianalisis menggunakan uji asumsi klasik yaitu
uji multikolineritas, uji
heteroskedastitas dan uji autokorelasi, serta analisis regresi berganda dengan
menggunakan software Eviews 10.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Usia TMT dan Latar Belakang
Pendidikan TMT memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap
underpricing, sedangkan Masa Kerja TMT tidak berpengaruh terhadap
underpricing. Penelitian ini mengindikasikan bahwa kualitas tinggi manajer
puncak perusahaan dapat mengurangi tingkat asimetri informasi perusahaan
sehingga tingkat underpricing saham perusahaan dapat ditekan. Penelitian ini juga
menemukan fakta yang menarik bahwa informasi non keuangan perusahaan
ternyata dapat mempengaruhi tingkat underpricing perusahaan.
Saran yang dapat diberikan dari peneliti adalah bagi investor, untuk mendapatkan
analisa yang lebih akurat sebelum membeli saham perusahaan perusahaan IPO,
selain melakukan analisa fundamental dan analisa teknikal, investor juga harus
mempertimbangkan faktor non keuangan perusahaan seperti top manajemen tim
perusahaan bersangkutan. Sementara bagi peneltian selanjutnya Bagi peneliti
yang ingin melakukan penelitian lebih lanjut tentang kualitas Top Manajemen
Tim bisa menambahkan dengan variabel lain misalnya pengalaman manajemen
puncak sebelumya dan heterogenitas dari manajemen puncak untuk memberikan
cakrawala lebih dalam penelitian seputar top manajemen tim.
Kata Kunci: Usia TMT, Latar Belakang Pendidikan TMT, Masa Kerja TMT
Underpricing
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
| Divisions: | Faculty of Economy > Department of Management |
| Depositing User: | 56 nanik rahmawati |
| Date Deposited: | 07 Nov 2025 17:15 |
| Last Modified: | 07 Nov 2025 17:15 |
| URI: | https://repository.unib.ac.id/id/eprint/31235 |

