VARIABELEMPLOYEEENGAGEMENT, ORGANIZATIONAL COMMITMENT, JOBEMBEDDEDNESS, OCB, &TURNOVER INTENTION PADAKARYAWANPERBANKANKONVENSIONALKOTA BENGKULU

Finthariasari, Meilaty and Lizar, Alfansi and Slamet, Widodo and Syaiful, Anwar (2019) VARIABELEMPLOYEEENGAGEMENT, ORGANIZATIONAL COMMITMENT, JOBEMBEDDEDNESS, OCB, &TURNOVER INTENTION PADAKARYAWANPERBANKANKONVENSIONALKOTA BENGKULU. Doctoral thesis, Universitas Bengkulu.

[thumbnail of Thesis] Archive (Thesis)
DISERTASI MEILATY FINTHARIASARI C3B014012.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini diangkat berdasarkan atas fenomena gap di lingkungan
perbankan di Kota Bengkulu. Turnover (perpindahan) merupakan fenomena
berhentinya karyawan dari sebuah perusahaan. Turnover ini diawali dengan
turnover intention (niat berpindah). Fenomena ini sangat mengkhawatirkan bagi
setiap perusahaan karena jika jumlahnya tinggi akan dapat mengacaukan kegiatan
bisnis perusahaan. Berdasarkan data dari Kajian Ekonomi Dan Keuangan
Regional Provinsi Bengkulu (KEKR) 2016 mengenai tingkat karyawan yang
keluar dari tahun 2011 hingga tahun 2015 bahwa tingkat turnover karyawan
Perbankan Bengkulu cenderung naik dari tahun 2011 hingga tahun 2015. Dari
data menunjukkan bahwa peningkatan drastis terjadi apada pada tahun 2015
hingga mencapai 37.21%. Tingkat turnover yang cukup tinggi menjadi tantangan
bagi manajemen bank untuk lebih fokus memperhatikan sektor sumber daya
manusia mereka. Berdasarkan survei awal yang dilakukan secara acak pada 30
orang karyawan bank bahwa terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi
turnover intention diantaranya OCB, employee engagement, job embededdness,
dan organizational commitment.
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan menganalisis pengaruh:
1)employee engagement, job embededdness, dan organizational commitment
terhadap OCB baik secara parsial maupun simultan, 2)employee engagement, job
embededdness, dan organizational commitment terhadap turnover intention baik
secara parsial maupun simultan, 3)employee engagement, job embededdness, dan
organizational commitment terhadap turnover intention melalui OCB sebagai
vii
pemediasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dan verifikatif.
Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan survey. Untuk memperoleh data
penelitian, peneliti menggunakan 311 kuesioner karyawan bank. Data ini
kemudian diolah dan dianalisis dengan menggunakan Structural Equation
Modeling (SEM) dengan program statistik LISREL.
Teori yang mendasari penelitian ini adalah teori Perilaku Organisasi
(Organizational Behavior Theory). Teori ini menyediki pengaruh yang dimiliki
individu, kelompok, dan struktur terhadap perilaku di dalam organisasi untuk
peningkatan keefektifan organisasi tersebut. Adapun Hasil penelitian
menunjukkan bahwa :
1. Employee engagement, organizational commitment, dan job embeddedness
mampu memberikan dampak positif signifikan terhadap peningkatan OCB
karyawan baik secara parsial maupun secara simultan.
2. Employee engagement tidak memiliki pengaruh yang signifikan dalam
menurunkan turnover intenton karyawan,. Hal ini telah diuji secara parsial.
Dengan demikian hipotesis kelima ditolak. Sementara hasil uji parsial dari
variabel organizational commitment danjob embeddednesssecara signifikan
dapat menurunkan turnover intention karyawan.
3. Employee engagement, organizational commitment, dan job embeddedness
secara simultan dapat mempengaruhi penurunan yang signifikan terhadap
turnover intention karyawan.
4. Employee engagement dengan mediasi OCB, organizational commitment
dengan mediasi OCB, dan job embeddedness dengan mediasi OCB, masing
masing memiliki pengaruh yang signifikan dan dapat menurunkan turnover
intention karyawan.
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan bahwa dari 11 hipotesis
yang diajukan peneliti diantaranya 10 hipotesis diterima dan 1 hipotesis ditolak.
Hal ini menjadi temuan baru yang dapat dijadikan acuan untuk penelitian
selanjutnya dalam membangun konsep penelitian yang mungkin sejalan. Sehingga
novelty yang didapat dengan adanya penelitian ini adalah berupa kerangka
konseptualisasi OCB dan pengaruhnya terhadap penurunan turnover intention.
viii
Dengan adanya pengaruh mediasi OCB dapat memberikan wawasan baru
mengenai peran perilaku OCB yang sangat bermanfaat dalam rangka menurunkan
tingkat turnover intention yang dapat berujung pada turnover itu sendiri.
Beberapa keterbatasan dalam penelitian saat ini adalah:
1. Variabel yang digunakan untuk mengukur turnover intention dalam penelitian
ini
hanya
terdiri
dari
empat
variabel,
seperti
employee
engagement,organizational commitment, job embeddedness, dan OCB.
2. Penelitian ini terbatas hanya dilakukan pada karyawan Bank Kota Bengkulu.
3. Kemungkinan terjadi bias karena adanya masalah subyektivitas dari
responden saat menjawab pertanyaan kuesioner.
4. Tidak menggunakan wawancara dalam rangka pengumpulan data penelitian.
Hal ini disebabkan karena keterbatasan waktu, kemampuan finansial dan
nonfinansial peneliti.
Dengan adanya keterbatasan dalam penelitian ini, maka peneliti
menyarankan dalam penelitian selanjutnya untuk:
1. Menggunakan variabel lain untuk menguji turnover intention, seperti variabel
kepuasan kerja & keluarga, dukungan sosial internal dan eksternal pekerjaan.
2. Untuk menghindari bias dalam penelitian ini, dapat dilakukan wawancara
kepada responden langsung untuk dapat mengkonfirmasi hasil penelitian
yang ada.
3. Memperluas responden penelitian.
Kata Kunci: Turnover Intention, OCB, Employee Engagement, Organizational
Commitment, Job Embeddedness

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Postgraduate Program > Management Doctoral Program
Depositing User: 56 nanik rahmawati
Date Deposited: 11 Nov 2025 01:07
Last Modified: 11 Nov 2025 01:07
URI: https://repository.unib.ac.id/id/eprint/31426

Actions (login required)

View Item
View Item
Link slot terpercaya situs slot gacor hari ini Situs Slot Gacor Dan Link Slot Maxwin slot gacor Situs Slot Thailand Lewat Link Slot Gacor situs slot gacor yang resmi dan terpercaya Situs Slot Gacor Malam Ini Dengan Slot Maxwin Situs Slot Gacor Slot777 Terpercaya Hari Ini