Kusumah, Raden Gamal Tamrin (2023) PENGEMBANGAN ASESMEN PENILAIAN HOTS UNTUK MENGUKUR KETERAMPILAN PROSES SAINS MAHASISWA PADA MATERI ASAM DAN BASA. Other thesis, Universitas Bengkulu.
Text (DISERTASI)
Disertasi Gamal 8 Agustus 23 Setelah Ujian terbuka1 - gamal tamrin.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (6MB) |
Abstract
Instrumen pengukuran yang digunakan untuk mengases hasil belajar kognitif banyak yang sudah menggunakan dan banyak pula dampaknya. Asesmen yang memiliki level thinking skills untuk mengukur keterampilan proses sains mahasiswa belum banyak yang mengembangkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan asesmen penilaian HOTS untuk mengukur Keterampilan Proses Sains Mahasiswa pada materi Asam dan Basa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah R & D dengan sintaksis 4D (Define, Design, Develop, Disseminate). Instrumen penelitian yang digunakan adalah instrumen untuk menilai produk asesmen yang diisi oleh mahasiswa dan dosen pengguna, instrumen uji ahli yang diisi oleh ahli materi,bahasa dan asesmen. Selain itu, instrumen wawancara untuk mendapatkan data tambahan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa produk asesmen HOTS telah mampu mengukur keterampilan proses sains. Kelayakan produk asesmen ini telah melalui validitas isi yang dinilai oleh ahli materi, validitas kontruk yang telah dinilai baik oleh ahli asesmen, dan mempunyai validitas butir soal yang baik. Selain itu juga mempunyai daya pembeda soal dengan interpretasi minimal cukup dan punya kepraktisan soal yang baik. Respon dosen pengguna menyatakan bahwa bentuk instrumen asesmen untuk mengukur KPS ini sudah tepat mengukur apa yang menjadi ukurannya. Kata Kunci : Asesmen, HOTS, Keterampilan Proses Sains Mahasiswa, Asam dan Basa
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Septi, M.I.Kom |
Date Deposited: | 12 Sep 2024 02:56 |
Last Modified: | 12 Sep 2024 02:56 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/21419 |
Actions (login required)
View Item |