PENERAPAN MODEL INQUIRY TERBIMBING DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS, HASIL BELAJAR, DAN PENGEMBANGAN NILAI KARAKTER SISWA DI KELAS V SD N. 35 KOTA BENGKULU

Andriani, Meisri Dewi and Karjiyati, Karjiyati and Nani , Yuliantini (2013) PENERAPAN MODEL INQUIRY TERBIMBING DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS, HASIL BELAJAR, DAN PENGEMBANGAN NILAI KARAKTER SISWA DI KELAS V SD N. 35 KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Bengkulu.

[img] Text (Thesis)
IV,V,LAMP,1-13-mei.fi.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)
[img] Text (Thesis)
I,II,III,1-13-mei.fi.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (11MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas, hasil belajar, dan mengembangkan nilai karakter siswa pada pembelajaran matematika melalui model inquiri terbimbing di kelas V SD N. 35 Kota Bengkulu. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subyek penelitian ini guru dan siswa kelas V SD N. 35.Teknik analisis data hasil belajar menggunakan rumus rata-rata nilai dan persentase ketuntasan belajar klasikal. Data hasil belajar dianalisis dengan ratarata skor dan kriteria penilaian. Hasil penelitian pada siklus I diperoleh rata-rata observasi aktivitas guru 36 dengan kriteria baik dan siklus II meningkat menjadi 43,25 dengan kriteria baik. Pada siklus I rata-rata observasi aktivitas siswa 37 dengan kriteria baik dan pada siklus II meningkat menjadi 42,75 dengan kriteria baik. Rata-rata nilai akhir pada siklus I 65,22 dan pada siklus II meningkat menjadi 76,47. Ketuntasan belajar klasikal nilai akhir pada siklus I 58,8% dan pada siklus II meningkat menjadi 76,47%. Persentase aspek afektif menerima siklus I 32,35%, siklus II meningkat menjadi 73,76%. Menanggapi siklus I 26.47%, siklus II meningkat menjadi 64,75%. Menilai siklus I 38,235%, siklus II meningkat menjadi 61,8%. Mengelola siklus I 32,355%, siklus II meningkat menjadi 69,15%. Menghayati siklus I 26,47%, siklus II meningkat menjadi 73,55%. Persentase aspek psikomotor menirukan siklus I 29,41%, siklus II meningkat menjadi 60.28%. Memanipulasi siklus I 33,82%, siklus II meningkat menjadi 63,255%. Pengalamiahan siklus I 39,71%, siklus II meningkat menjadi 73,53%. Artikulasi siklus I 32,35%, siklus II meningkat menajdi 73,535%. Sedangkan untuk Pengembangan nilai-nilai karakter, nilai jujur berkembang paling pesat yaitu pada siklus I 51,45% menjadi 70,595% pada siklus II,sedangkan nilai rasa ingin tahu mulai berkembang paling rendah yaitu pada siklus I 52,9% menjadi 55,88% pada siklus II. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran inquiri terbimbing dapat meningkatkan aktivitas, hasil belajar, dan mengembangakn nilai karakter siswa pada kelas V SD Negeri 35 Kota Bengkulu.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Elementary School Teacher Education
Depositing User: 021 Nanik Rachmawati
Date Deposited: 18 Dec 2013 14:53
Last Modified: 18 Dec 2013 14:53
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/4921

Actions (login required)

View Item View Item