PENGARUH PEMBERIAN TEPUNG DAUN KATUK (SAUROPUS ANDROGYNUS) DAN RAGI TAPE DALAM RANSUM TERHADAP KUALITAS TELUR PUYUH (COTURNIX-COTURNIX JAPONICA)

Suseno, Leo and Warnoto, Warnoto and Urip , Santoso (2015) PENGARUH PEMBERIAN TEPUNG DAUN KATUK (SAUROPUS ANDROGYNUS) DAN RAGI TAPE DALAM RANSUM TERHADAP KUALITAS TELUR PUYUH (COTURNIX-COTURNIX JAPONICA). Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Archive (Thesis)
I,II,III,III-14-leo-FP.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (10MB)
[img] Archive (Thesis)
IV,V,LAMP,III-14-leo-FP.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (6MB)

Abstract

Puyuh merupakan jenis unggas yang termasuk dalam hewan ternak, selain penghasil daging puyuh juga sangat berpotensi sebagai ternak penghasil telur, puyuh memiliki produktivitas yang cukup tinggi sehingga peternakan puyuh membantu dalam memenuhi kebutuhan protein hewani khususnya telur bagi masyarakat Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pemberian tepung daun katuk (TDK) dan ragi tape terhadap kualitas telur puyuh. Hipotesis penelitian ini adalah tepung daun katuk (Sauropus androgymus) dan ragi tape diduga memiliki interaksi yang dapat meningkatkan kualitas telur puyuh. Penelitian ini dimulai pada tanggal 29 januari 2014 sampai dengan 14 Maret 2014 bertempat di Comersial Zone and Animal Laboratory (CZAL) Jurusan Peternakan, Fakultas Pertanian, Universitas Bengkulu. Tujuh puluh dua ekor puyuh umur 8 minggu dikelompokkan menjadi 6 kelompok perlakuan dengan 4 ulangan. Masing-masing ulangan berisi 3 ekor puyuh. Rancangan acak lengkap dengan 2 faktor (2x3) digunakan dalam penelitian ini, yaitu 2 level tepung daun katuk (2,5% dan 5%) dan 3 level ragi tape (0,25%, 0,5% dan 0,75%), variabel yang diamati meliputi indeks telur, warna kuning telur, indeks warna kuning telur, indeks putih telur, haugh unit, berat kerabang, tebal kerabang, specific gravity. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian tepung daun katuk dapat meningkatkan indeks kuning telur, indeks putih telur, dan haugh unit, tetapi pemberian ragi tape tidak meningkatkan indeks telur, warna kuning telur, indeks warna kuning telur, indeks putih telur, haugh unit, berat kerabang, tebal kerabang, specific gravity. Pemberian tepung daun katuk dan ragi tape dalam ransum tidak terdapat interaksi terhadap indeks telur, warna kuning telur, indeks warna kuning telur, indeks putih telur, haugh unit, berat kerabang, tebal kerabang, specific gravity.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Faculty of Agriculture > Department of Animal Science
Depositing User: 021 Nanik Rachmawati
Date Deposited: 26 Jan 2015 08:53
Last Modified: 26 Jan 2015 08:53
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/10373

Actions (login required)

View Item View Item