PERANCANGAN KENDALI KECEPATAN MOTOR DC SHUNT TERHADAP PERUBAHAN BEBAN MELALUI PENGATURAN TEGANGAN OUTPUT BUCK-CONVERTER BERBASIS MIKROKONTROLLER ATMEGA32

Ontowiryo, Anom and Khairul, Amri Rosa and Afriyastuti , Herawati (2015) PERANCANGAN KENDALI KECEPATAN MOTOR DC SHUNT TERHADAP PERUBAHAN BEBAN MELALUI PENGATURAN TEGANGAN OUTPUT BUCK-CONVERTER BERBASIS MIKROKONTROLLER ATMEGA32. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Archive (Thesis)
IV,V,Lamp, 1-15- Ano-FT.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (3MB)
[img] Archive (Thesis)
I,II,III,-1-15, Ano-FT.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (3MB)

Abstract

Penggunaan motor DC dewasa ini menjadi pilihan untuk digunakan, karena kebutuhan variasi kecepatan motor yang lebar dan permasalahan pengaturan kecepatan motor DC yang berbeban, sehingga pada penelitian ini dibuat pengendalian kecepatan motor DC shunt dengan mengatur tegangan output buck converter, pengaturan output buck converter dikendalikan oleh nilai skala detak PWM. Rangkaian terdiri dari sistem minimum mikrokontroler ATMega32, dan buck converter. Hasil pertama dari penelitian ini adalah dengan melakukan pengujian karakteristik motor DC shunt sehingga didapat persamaan perbandingan kurva antara tegangan jangkar (Ea) terhadap kecepatan dan tegangan terminal (Vt) terhadap nilai skala detak PWM, yang akan dimasukkan ke pemrograman Bascom AVR untuk pengujian selanjutnya. Hasil yang kedua dari penelitian ini bahwa pada saat motor DC shunt dibebani maka kecepatan akan selalu menyesuaikan pada kecepatan setpointnya, kecepatan yang diatur sebagai setpoint adalah 1500 rpm, 1750 rpm, 2000 rpm, 2250 rpm, dan 2500 rpm. Respon waktu pengendali motor DC pada beban minimum untuk kembali ke kecepatan setpoint membutuhkan waktu rata-rata adalah 4,64 detik sedangkan pada beban maksimum membutuhkan waktu rata-rata adalah 14,04 detik untuk kembali ke kecepatan setpointnya.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Electrical Engineering
Depositing User: 022 Gofar Ismail
Date Deposited: 13 May 2015 09:00
Last Modified: 13 May 2015 09:00
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/10861

Actions (login required)

View Item View Item