PERGESERAN DAN PEMERTAHANAN BAHASA SERAWAI DI KECAMATAN TEBAT KARAI KABUPATEN KEPAHIANG

Nisa, Lani Cahya Dwi and Ngudining, Rahayu and Supadi, Supadi (2018) PERGESERAN DAN PEMERTAHANAN BAHASA SERAWAI DI KECAMATAN TEBAT KARAI KABUPATEN KEPAHIANG. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
SKRIPSI.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (3MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan pergeseran dan pemertahanan bahasa Serawai dan faktor-faktor penyebab pergeseran dan pemertahanan bahasa Serawai di Kecamatan Tebat Karai Kabupaten Kepahiang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini yaitu masyarakat Serawai yang tinggal di Kecamatan Tebat Karai Kabupaten Kepahiang. Data dalam penelitian ini adalah ujaran-ujaran bahasa Serawai yang digunakan penuturnya di Kecamatan Tebat Karai. Pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teknik observasi, perekaman dan wawancara. Langkah�langkah analisis data yang digunakan yang pertama yaitu mentranskripkan data, mengidentifikasikan dan mengklasifikasikan data dari hasil wawancara dan observasi mengenai pergeseran dan permertahanan bahasa Serawai di Kecamatan Tebat Karai Kabupaten Kepahiang. Hasil penelitian ini adalah tuturan penggunaan bahasa Serawai oleh masyarakat suku Serawai yang mengalami pergeseran bahasa ke bahasa Rejang dan bahasa Melayu. Pergeseran bahasa Serawai ke bahasa Rejang terjadi di lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat dan lingkungan pekerjaan yang bertempat tinggal di Desa Taba Air Pauh, Desa Taba Saling, Desa Peraduan Binjai, dan Desa Penanjung Panjang. Pemertahanan bahasa Serawai terjadi di lingkungan keluarga, lingkungan bermain, lingkungan masyarakat, lingkungan pekerjaan yang bertempat tinggal di Desa Nanti Agung, Desa Tebing Penyamun, Desa Talang Karet, Desa Karang Tengah dan Desa Tapak Gedung. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa faktor-faktor yang menyebabkan pergeseran bahasa Serawai di antaranya adalah (1) faktor ekonomi (2) sikap anggota asyarakat terhadap bahasanya sendiri (3) pewarisan bahasa antargenerasi (4) jumlah absolut penutur (5) proporsi penutur dalam jumlah total (6) Sikap dan kebijakan bahasa pemerintah dan kelembagaan termasuk status dan penggunaan resmi. Faktor-faktor pemertahanan bahasa Serawai diantaranya adalah (1) sikap anggota masyarakat terhadap bahasanya sendiri, (2) faktor usia, (3) pewarisan bahasa antargenerasi, (4) jumlah absolut penutur, (5) proporsi penutur dalam populasi total. Kata kunci: Pergeseran, Pemertahanan, Bahasa, Serawai, Tebat Karai

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Indonesian Language and Literature Education
Depositing User: 034 Septi Septi
Date Deposited: 17 Mar 2023 09:35
Last Modified: 17 Mar 2023 09:35
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/11635

Actions (login required)

View Item View Item