RAGAM BAHASA PADA TUGAS MENULIS PANTUN SISWA KELAS VIII-5 DI SMP NEGERI 4 KOTA BENGKULU

Alfera, Dia Agustina and Chandra, Dian Eka and Diani, Irma (2019) RAGAM BAHASA PADA TUGAS MENULIS PANTUN SISWA KELAS VIII-5 DI SMP NEGERI 4 KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
THESIS.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (13MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penggunaan bentuk ragam bahasa dan makna ragam bahasa pada tugas menulis pantun siswa kelas VIII- 5 di SMP Negeri 4 Kota Bengkulu berdasarkan konteks penggunaan bahasa. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian deskriptif dengan menggunakan teknik dokumentasi sebagai alat pengumpulan data. Untuk analisis data digunakan langkah-langkah berikut: 1) Membaca teks pantun, 2) Mengidentifikasi data teks pantun, 3) Mengklasifikasi data teks pantun dari segi (jenis, rima, diksi, kalimat dan makna berdasarkan konteks penggunaan bahasa), 4) Menganalisis data dalam bentuk tabel yang terdiri dari kolom jenis, rima, diksi, kalimat dan makna berdasarkan konteks penggunaan bahasa, 5) Membuat kesimpulan tentang penggunaan ragam bahasa. Hasil penelitian yang dilakukan diperoleh gambaran ragam bahasa dalam pantun siswa kelas VIII-5 di SMP Negeri 4 Kota Bengkulu dilihat dari jenis, rima, diksi, kalimat, dan makna berdasarkan konteks penggunaan bahasanya ini merupakan ragam bahasa sastra dan ragam bahasa tulis yang dituliskan. Terdapat dua jenis pantun yaitu, jenis pantun remaja dan pantun orang tua. Tema yang ditulis oleh siswa ada tiga yaitu tema cinta, pendidikan dan nasihat. Rima yang terdapat pada pantun yaitu rima a-a-a-a dan rima a-b-a-b. pada isi pantun terdapat Sembilan jenis kalimat yaitu, 1) kalimat imperatif suruhan dan kalimat deklaratif, 2) kalimat deklaratif, 3) kalimat imperatif permintaan, 4) kalimat deklaratif dan imperatif ajakan, 5) kalimat imperatif suruhan, 6) kalimat eksklamatif, 7) kalimat eksklamatif dan imperatif ajakan, 8) kalimat imperatif dan deklaratif, dan 9) kalimat imperatif dan imperatif suruhan. Makna pada teks pantun siswa dengan tema cinta secara keseluruhan merupakan penyampaian perasaan dari penulis kepada pembaca seperti ungkapan perasaan yang menyatakan perasaan mereka saat merindukan pasangannya dan ada pula ungkapan rayuan untuk pasangannya. Sedangkan makna pada teks pantun siswa yang berjeniskan pantun orang tua dengan tema nasihat dan tema pandidikan ini secara keseluruhan merupakan ungkapan motivasi dari penulis kepada pembaca tentang pesan-pesan kehidupan dalam meraih kesuksessan khususnya di dunia pendidikan. Kata kunci: pantun, ragam bahasa.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Indonesian Language and Literature Education
Depositing User: 034 Septi Septi
Date Deposited: 05 Jul 2023 04:17
Last Modified: 05 Jul 2023 04:17
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/12386

Actions (login required)

View Item View Item