UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PESERTA DIDIK DENGAN MENERAPKAN MODEL PEMBELAJARAN CYCLE LEARNING 5E KELAS VIII DI SMP NEGERI 02 KOTA BENGKULU

Putri, Geza Dwi and Maizora, Syafdi and Agus, Susanta (2019) UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PESERTA DIDIK DENGAN MENERAPKAN MODEL PEMBELAJARAN CYCLE LEARNING 5E KELAS VIII DI SMP NEGERI 02 KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
A1C015034_GEZA DWI PUTRI_SKRIPSI.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (5MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui cara menerapkan model pembelajaran cycle learning 5E dalam meningkatkan aktivitas belajar, hasil belajar matematika serta mengukur respons peserta didik kelas VIII SMP Negeri 02 Kota Bengkulu. Jenis penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini dilakukan 3 siklus dengan alur perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah peserta didik Kelas VIII C SMP Negeri 02 Kota Bengkulu tahun ajaran 2018/2019 sebanyak 34 orang. Pengumpulan data diambil berdasarkan lembar observasi aktivitas, lembar tes hasil belajar, lembar respons peserta didik. Berdasarkan hasil penelitian, disimpulkan aktivitas belajar, hasil belajar, dan respons peserta didik meningkat. Aktivitas peserta didik ditingkatkan dengan cara: (1) peserta didik dilatih mendengarkan penjelasan dan memperhatikan permasalahan, (2) meminta peserta didik untuk bekerja sama, berdiskusi, (3) melatih peserta didik untuk berani menjelaskan, menyampaikan pendapat, (4) memberikan latihan secara berkelompok, (5) memberikan latihan secara individu. Ini terlihat dari aktivitas peserta didik siklus I sampai siklus III dengan skor: 23,12; 28,37; 36,62. Hasil belajar peserta didik ditingkatkan dengan cara: (1) tahap engagement, mengingat materi yang berhubungan dengan materi yang akan dipelajari; (2) tahap exploration, mengonstruksikan konsep; (3) tahap explanation, aktif dalam menyampaikan pendapat dan bertanya pada sesi diskusi; (4) tahap elaboration menerapkan konsep bersama kelompok; (5) tahap evaluation mengerjakan soal secara individu. Ini terlihat dari hasil belajar peserta didik dari siklus I sampai siklus III meningkat dengan skor: 60,69; 73,49; 82,07 dengan ketuntasan klasikal: 29,9; 30,29; 30,50. Respons peserta didik dari siklus I sampai siklus III meningkat dengan skor: 29,9; 30,29; 30,5. Kata Kunci : Cycle Learning 5E, Aktivitas Belajar , Hasil Belajar, Respon Peserta Didik

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Mathematics Education
Depositing User: 034 Septi Septi
Date Deposited: 11 Jul 2023 03:13
Last Modified: 11 Jul 2023 03:13
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/12694

Actions (login required)

View Item View Item