Desprananti, Wartilia and Kustianti, Sri Ken and Pebrian, Tarmizi (2019) UPAYA GURU DALAM MENANAMKAN RASA HORMAT SISWA MELALUI PEMBELAJARAN TEMATIK DI KELAS VB SEKOLAH DASAR NEGERI 09 KOTA BENGKULU (STUDI DESKRIPTIF). Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Text
SKRIPSI WARTIL FIXXXXXXXXXXXXXXXXX PDF.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan upaya guru dalam menanamkan rasa hormat siswa melalui pembelajaran Tematik di kelas VB Sekolah Dasar Negeri 09 Kota Bengkulu. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dan metode penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian adalah wali kelas VB Sekolah Dasar Negeri 09 Kota Bengkulu dan objek penelitian adalah siswa kelas VB. Fokus penelitian adalah upaya guru dalam menanamkan sikap rasa hormat siswa. Instrumen penelitian adalah peneliti itu sendiri (human instrument) dengan teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data yang diperoleh dianalisis melalui reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan. Uji keabsahan data melalui perpanjangan pengamatan, peningkatan ketekunan dan ketelitian, dan triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peneliti mendeskripsikan upaya guru dalam menanamkan rasa hormat siswa dengan menggunakan pola pembentukan sikap yaitu pembiasaan dan pemodelan (modeling) melalui pembelajaran Tematik, seperti guru mengkondisikan siswanya untuk tidak mengobrol pada saat pembelajaran berlangsung atau berdiskusi, guru mencontohkan kepada siswanya untuk tidak memebeda-bedakan teman, serta guru mengkondisikan dan mencontohkan untuk berbahasa yang sopan dan berprilaku santun. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan upaya dari wali kelas VB dalam menanamkan rasa hormat siswa melalui pembelajaran Tematik di kelas VB Sekolah Dasar Negeri 09 Kota Bengkulu: a) Memperlakukan orang lain dengan hormat, b) Memiliki toleransi atas berbagai perbedaan, c) Menggunakan bahasa dan perlakuan yang santun, dan d) Menjaga dan memerhatikan perasaan orang lain. Kata kunci: Pembelajaran Tematik, Upaya Guru, Rasa hormat.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | 034 Septi Septi |
Date Deposited: | 14 Jul 2023 08:06 |
Last Modified: | 14 Jul 2023 08:06 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/13191 |
Actions (login required)
View Item |