Ikwan, Al and Sugiyanto, Sugiyanto and Tono, Sugihartono (2018) PROFIL SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI KEBERBAKATAN OLAHRAGA PROVINSI BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Text
Skripsi AL IKWAN.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (2MB) |
Abstract
Tujuan penelitian untuk mengetahui: (1) Kepengurusan sekolah menengah keberbakatan olahraga (SMANKO) Provinsi Bengkulu (2) Pembinaan prestasi SMANKO di Provinsi Bengkulu (3) Sarana dan prasarana yang ada di SMANKO Provinsi Bengkulu (4) Metode latihan yang dilaksanakan SMANKO di Provinsi Bengkulu (5) Prestasi yang pernah diraih oleh SMANKO di Provinsi Bengkulu.Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Subyek penelitian ini adalah SMANKO di Provinsi Bengkulu. Teknik pengambilan data menggunakan teknik observasi/pengamatan, wawancara, dokumentasi secara langsung terhadap para pengurus, pelatih, dan atlet. Teknik analisis data yang digunakan adalah model analisis yang meliputi komponen (1) Pengumpulan data (2) Reduksi data (3) Sajian data (4) Penarikan kesimpulan.Hasil penelitian diperoleh sebagai berikut: (1) Organisasi Sekolah Menengah Keberbakatan Olahraga di Provinsi Bengkulu adalah baik, karena di dalam organisasi sekolah tersebut telah dilengkapi dengan unsur-unsur yang mendukung jalannya organisasi dan adanya pembagian kerja yang baik. (2) Pembinaan Prestasi yang dilaksanakan Kepengurusan sekolah menengah keberbakatan olahraga (SMANKO) di Provinsi Bengkulu adalah baik, karena pembinaan yang dilakukan melalui tahap-tahap pembinaan yang meliputi unsur pemasalan, pembibitan dan pemanduan bakat. (3) Sarana dan Prasarana yang dimiliki oleh SMANKO di Provinsi Bengkulu adalah kurang baik, karena sarana dan prasarana yang ada masih sangat standar dan tidak sesuai dengan keinginan pelatih. (4) Program latihan yang dilakukan oleh SMANKO di Provinsi Bengkulu adalah cukup baik, karena tidak adanya perodesasi latihan dalam menghadapi kejuaraan, yang ada hanya program latihan sehari-hari yang meliputi latihan teknik dasar dan fisik. (5) Prestasi yang diraih oleh sekolah menengah keberbakatan olahraga (SMANKO) di Provinsi Bengkulu adalah baik, semua cabang olahraga yang ada di SMANKO sudah menunjukan prestasinya baik di kejuaraan Daerah maupun di Nasional. Kata Kunci : Profil, SMANKO, Provinsi Bengkulu.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | 034 Septi Septi |
Date Deposited: | 20 Jul 2023 01:47 |
Last Modified: | 20 Jul 2023 01:47 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/13574 |
Actions (login required)
View Item |