Oktavia, Yeka and Yensy, Nurul Astuty and Syafdi, Maizora (2018) ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL MATERI BILANGAN ROMAWI DI KELAS V SD NEGERI 69 KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Text
PDF SKRIPSI YEKA OKTAVIA.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Public Domain Dedication. Download (6MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesalahan dan faktor penyebab siswa melakukan kesalahan dalam menyelesaikan soal matematika pada materi bilangan Romawi. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Subjek penelitian ini adalah 34 siswa kelas V SD Negeri 69 Kota Bengkulu semester ganjil tahun ajaran 2017/2018. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu lembar tes dan wawancara. Analisis data pada penelitian ini dilakukan secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Sebanyak 85 % (29 siswa) melakukan kesalahan dalam mengingat tujuh lambang bilangan Romawi secara umum. b) Sebanyak 79 % (27 siswa) melakukan kesalahan dalam pemanfaatan simbol. c) Sebanyak 79 % (27 siswa) siswa melakukan kesalahan dalam menggunakan /menerapkan aturan bilangan Romawi. d) Sebanyak 10 (29 %) siswa melakukan kesalahan prosedural dalam menggunakan bilangan Romawi. Faktor penyebab siswa melakukan kesalahan adalah karena siswa: tidak mengingat lambang bilangan Romawi (I = 1, V = 5, X = 10, L = 50, C = 100, D = 500, dan M = 1000), siswa tidak belajar, daya ingat siswa yang rendah, siswa tidak tahu aturan-aturan dalam bilangan romawi, siswa tidak tahu letak bilangan, siswa tidak paham aturan-aturan dalam bilangan romawi, siswa tidak mengerjakan soal dengan langkah-langkah penyelesaian, siswa salah dalam pemanfaatan simbol, siswa tidak teliti, siswa tidak memahami maksud soal dan siswa terburu-buru dalam menyelesaikan soal. Kata Kunci: Letak Kesalahan, Faktor Penyebab Kesalahan, Bilangan Romawi,
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Education > Department of Mathematics Education |
Depositing User: | 034 Septi Septi |
Date Deposited: | 26 Jul 2023 07:04 |
Last Modified: | 26 Jul 2023 07:04 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/13956 |
Actions (login required)
View Item |