KOHESI DAN KOHERENSI DALAM RUBRIK OLAHRAGA HARIAN RAKYAT BENGKULU

Apreno, Reci and Suryadi, Suryadi and Bambang, Djunaidi (2018) KOHESI DAN KOHERENSI DALAM RUBRIK OLAHRAGA HARIAN RAKYAT BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
SKRIPSI RECI APRENO.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Reci Apreno, 2018. Kohesi dan Koherensi Dalam Rubrik Olahraga Harian Rakyat Bengkulu. Skripsi. Program Studi S1 Pendidikan Bahasa Indonesia. Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Bengkulu. Pembimbing 1 Dr. Suryadi, M.Hum., Pembimbing 2 Drs. Bambang Djunaidi, M.Hum. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan penggunaan peranti kohesi dan koherensi pada rubrik ALL SPORT Harian Rakyat Bengkulu. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Data dalam penelitian ini berupa teks wacana berita yang bersumber dari rubrik ALL SPORT Harian Rakyat Bengkulu edisi Maret 2018. Data dikumpulkan menggunakan teknik dokumentasi. Teknik analisis menggunakan analisis wacana. Keabsahan data dilakukan dengan triangulasi. Hasil penelitian ini ditemukan penggunaan peranti kohesi dan koherensi pada teks wacana berita rubrik ALL SPORT Harian Rakyat Bengkulu edisi 2018 yaitu, kohesi gramatikal meliputi pronomina, substitusi, konjungsi, dan kohesi leksikal berupa repetisi atau pengulangan. Kekoherensian pada wacana berita rubrik ALL SPORT Harian Rakyat Bengkulu edisi Maret 2018 ditunjukkan dengan penggunaan peranti kohesi gramatikal seperti pronomina, substitusi, konjungsi, dan leksikal berupa kohesi repetisi. Selain itu kekoherensian wacana juga ditunjukkan dari topik atau informasi yang terkandung di setiap bagian wacana dengan cara melihat apakah di setiap bagian wacana menjelaskan satu topik dan menyampaikan informasi yang sesuai dengan judul wacana. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kohesi gramatikal dan kohesi leksikal sudah digunakan dengan tepat, sehingga wacana berita rubrik ALL SPORT Harian Rakyat Bengkulu menjadi koheren. Kata kunci : kohesi, koherensi, rubrik Olahraga Harian Rakyat Bengkulu

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Indonesian Language and Literature Education
Depositing User: 034 Septi Septi
Date Deposited: 09 Aug 2023 02:41
Last Modified: 09 Aug 2023 02:41
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/14402

Actions (login required)

View Item View Item