Silpani, Oktarina and Susetyo, Susetyo and Gumono, Gumono (2018) PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS NASKAH DRAMA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA LINE WEBTOON PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Text
(SKRIPSI) SILPANI OKTARINA - A1A014080.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (9MB) |
Abstract
ABSTRAK Oktarina, Silpani. 2018. Peningkatan Keterampilan Menulis Naskah Drama dengan Menggunakan Media Line Webtoon pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Kota Bengkulu. Skripsi, Program Sarjana (S-1) Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Bengkulu. Pembimbing (I) Dr. Susetyo, M.Pd., Pembimbing (II) Dr. Gumono, M.Pd. Kata kunci: keterampilan menulis, naskah drama, line webtoon. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan tentang peningkatan keterampilan menulis naskah drama pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kota Bengkulu menggunakan media line webtoon. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan model Kemmis dan MC Teggart. Subjek dalam penelitian adalah siswa kelas VIII-7 SMP Negeri 1 Kota Bengkulu yang berjumlah 35 orang dan dilaksanakan dalam dua siklus. Hasil penelitian pada siklus I diperoleh nilai rata-rata sebesar 70,1 dengan ketuntasan belajar secara klasikal 25,71%. Perolehan hasil menulis naskah drama siswa rata-rata masih rendah pada kriteria penilaian dialog, alur dan petunjuk teknis pada siklus I. Pada siklus II diperoleh nilai rata-rata sebesar 83,3 dengan ketuntasan belajar secara klasikal sebesar 80%. Kesulitan siswa dalam menulis naskah drama pada siklus sebelumnya dapat teratasi dengan baik pada siklus II dengan meningkatnya kenaikan skor sebesar 13,2 dan ketuntasan belajar klasikal sebesar 54,12%.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Education > Department of Indonesian Language and Literature Education |
Depositing User: | 034 Septi Septi |
Date Deposited: | 09 Aug 2023 02:42 |
Last Modified: | 16 Aug 2023 08:47 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/14409 |
Actions (login required)
View Item |