OPTIMALISASI PRODUKSI ES KRIM (STUDI KASUS FIA ES KRIM DESA RIMBO KEDUI KECAMATAN SELUMA SELATAN KABUPATEN SELUMA PROVINSI BENGKULU

Adithya, Dwi Kuntardi and Bambang, Sumantri and Reflis, Reflis (2021) OPTIMALISASI PRODUKSI ES KRIM (STUDI KASUS FIA ES KRIM DESA RIMBO KEDUI KECAMATAN SELUMA SELATAN KABUPATEN SELUMA PROVINSI BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text (Thesis)
Skripsi full E1d015029.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)

Abstract

Pangan sebagai kebutuhan primer tentunya harus tersedia cukup setiap waktu dengan memiliki mutu, gizi, dan jenis yang beragam. Kebutuhan pangan dapat diperoleh langsung dari sumber alami atau juga dalam bentuk produk olahan. Susu merupakan produk pangan bergizi termasuk olahan yang harus dipenuhi oleh setiap manusia. Es krim merupakan salah satu produk olahan yang berbahan dasar susu. Usaha Fia es krim dituntut lebih kreatif dan berinovasi dalam membuat produk, terutama pada kegiatan perencanaan dalam berproduksi. Dan tak lupa bahwa setiap usaha tentunya memiliki tujuan yang sama, yaitu mendapatkan keuntungan yang sebanyak-banyaknya dengan biaya yang seminimal mungkin. Oleh karena itu diperlukannya optimalisasi agar sumberdaya yang tersedia dapat digunakan secara optimal serta dapat melihat kombinasi produk atau jenis es krim yang diproduksi paling menguntungkan. Tujuan penelitian ini : 1. Menentukan kombinasi produksi optimal berbagai jenis produk es krim pada Usaha Fia es krim, 2. Menganalisis keuntungan maksimum pada usaha Fia es krim, 3. Menganalisis perubahan harga input dan output terhadap keuntungan maksimal. Penelitian ini dilakukan pada usaha Fia Es krim Desa Rimbo Kedui Kecamatan Seluma Selatan Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu, dilaksanakan pada tanggal 21 September – 21 Oktober 2020. Data yang digunakan pada penelitian ini adalah data primer yang diperoleh langsung melalui wawancara dengan pemilik usaha. Metode analisis data dilakukan secara kualitatif dan kuantitatif. Analisis secara kualitatif dilakukan untuk mendeskripsikan perusahaan, meliputi gambaran dan kondisi perusahaan. Analisis data secara kuantitatif akan dilakukan menggunakan alat analisis linear programming. Hasil dari penelitian ini menunjukkan kombinasi yang menghasilkan keuntungan maksimal berupa usaha harus memproduksi es krim strawberry sebanyak 1350 bungkus, es krim coklat sebanyak 900 bungkus, es krim mangga 960 bungkus, es krim rasa melon sebanyak 1050 bungkus dan es krim coklat-strawberry sebanyak 745 bungkus. Dengan memproduksi kombinasi tersebut maka usaha Fia es krim akan mendapatkan keuntungan maksimal sebesar Rp. 7.710.266,- Kata kunci : Usaha Es krim, Linear programming, Keuntungan.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Faculty of Agriculture > Department of Agribusiness
Depositing User: sugiarti sugiarti
Date Deposited: 30 Aug 2023 07:43
Last Modified: 30 Aug 2023 07:43
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/15175

Actions (login required)

View Item View Item