Krisna, Mukti and Tunjung, Pamekas and Dwi, Wahyuni Ganefianti (2021) UJI KETAHANAN SEPULUH GENOTIPE CABAI MERAH TERHADAP PENYAKIT BERCAK DAUN CERCOSPORA. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Text (Thesis)
SKRIPSI KRISNA MUKTI.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (2MB) |
Abstract
Penyakit Bercak Daun Cercospora merupakan penyakit yang banyak dijumpai pada cabai merah yang bisa menyebabkan penurunan hasil. Salah satu usaha untuk menekan Penyakit Bercak Daun Cercospora adalah dengan menggunakan benih varietas tahan. Peneliti Fakultas Pertanian Universitas Bengkulu telah memperoleh genotipe cabai hasil persilangan yang berproduksi unggul, namun perlu diuji tingkat ketahanan terhadap penyakit bercak daun Cercospora. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi ketahanan genotipe cabai hasil persilangan Fakultas Pertanian UNIB terhadap penyakit bercak daun Cercospora. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus sampai November 2017 di Laboratorium Proteksi Tanaman Universitas Bengkulu dan di rumah kaca Fakultas Pertanian UNIB. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) faktor tunggal yaitu 10 genotipe tanaman Cabai rakitan FP UNIB yang meliputi genotipe G1, G2, G3, G4, G5, G6, G7, G23, G25, dan G68. Setiap perlakuan diulang sebanyak 3 kali dan setiap ulangan terdapat 2 tanaman, sehingga diperoleh 60 tanaman, dengan tanaman kontrol sebanyak 30 tanaman.. Hasil penelitian menunjukkan bahwa genotipe yang tergolong tahan terhadap penyakit bercal daun cercospora genotipe G2, G3, G6, G23, G25 dan G68 memiliki katagori ketahanan tahan, selanjutnya genotipe G1, G4, dan G5 memiliki katagori agak tahan, sedangkan kategori paling parah terdapat pada G7 yaitu agak rentan. Genotipe G4 memiliki pertumbuhan dan hasil cabai terbaik dibandingkan dengan genotipe lainnya.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Faculty of Agriculture > Department of Agroecotechnology |
Depositing User: | sugiarti sugiarti |
Date Deposited: | 06 Sep 2023 02:13 |
Last Modified: | 06 Sep 2023 02:13 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/15383 |
Actions (login required)
View Item |