PENGARUH PENGGUNAAN LUMPUR MINYAK SAWIT (Solid material ex decanter) DALAM KONSENTRAT DENGAN LEVEL YANG BERBEDA TERHADAP PERFORMA KAMBING NUBIAN JANTAN MUDA

Ayu, Prapti Ningsih and Hidayat, Hidayat and Tris, Akbarillah (2020) PENGARUH PENGGUNAAN LUMPUR MINYAK SAWIT (Solid material ex decanter) DALAM KONSENTRAT DENGAN LEVEL YANG BERBEDA TERHADAP PERFORMA KAMBING NUBIAN JANTAN MUDA. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text (thesis)
SKRIPSI AYU PRAPTI NINGSIH (E1C016092) FAKULTAS UNIB.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (5MB)

Abstract

Kambing Nubian merupakan ruminansia kecil yang memiliki adaptasi yang sangat baik diikilim tropis dibandingkan dengan ruminansia lainnya. Kambing Nubian mempunyai fungsi dwiguna yaitu menghasilkan daging dan susu. Selain itu, Kambing Nubian lebih cepat berkembang karena jarak antar kelahiran relative rendah dan jumlah anak pada setiap sekelahiran lebih dari satu ekor. Dengan adanya perkembangan kambing yang cukup pesat maka ketersedian pakan sangat kurang serta biaya pakan juga sangat besar terutama untuk konsentrat. Oleh karena itu perlu adanya penelitian untuk mencari bahan pakan yang ketersediaanya melimpah, berkualitas, serta kandungan nutrisinya baik untuk ternak dan biaya pakan tersebut bisa dijangkau oleh peternak. Salah satu bahan yang bisa dijadikan pakan alternatif yaitu limbah dari industri kelapa sawit, yang dapat dimanfaatkan sebagai pakan ternak terutama Lumpur minyak sawit (Solid material ex decanter) yang bisa digunakan sebagai pakan. Tujuan penelitian ini untuk mengevaluasi pengaruh penggunaan Lumpur minyak sawit (Solid material ex decanter) dalam konsentrat yang diberikan dengan level berbeda terhadap performa kambing nubian jantan muda. Penelitian ini menggunakan rancangan bujur sangkar latin (RBSL) dengan 4 perlakuan pakan konsentrat dengan level yang berbeda. (P0: Ampas tahu 100%) (P1: Ampas tahu 75% + LMS 25%) (P2: Ampas tahu 50% + LMS 50%) (P3: Ampas tahu 25% + LMS 75%). Ternak yang digunakan sebanyak 4 ekor kambing jantan berumur 10 bulan dengan berat 35-40 kg. Penelitian dilaksanakan selama 12 minggu. Variabel yang diamati adalah (1) Pertambahan Berat Badan (2) Panjang Badan (3) Lingkar Dada (4) Tinggi Badan (5) Konsumsi Pakan dan Nutrisi (BK, BO, PK) (6) Konsumsi Air Minum (7) Suhu dan kelembaban lingkungan. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan sidik ragam ANOVA dan jika ada perbedaan nyata (P<0,05) dilanjutkan dengan Uji Least Significance Different (LSD). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengunaan LMS berpengaruh tidak nyata (P>0,05) terhadap konsumsi hijauan segar, BK hijauan, BO hijauan, PK hijauan, konsumsi BK total, dan BO total. Analisis varian, menunjukkan bahwa perlakuan berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap konsumsi konsentrat, BO konsentrat, PK konsentrat dan PK total. Pertambahan berat badan, panjang badan, tinggi badan, dan lingkar dada menunjukkan bahwa perlakuan berpengaruh tidak nyata (P>0,05). Rataan PBBH P0, P1, P2, P3 berturut�turut adalah 119,05; 101,19; 65,48; dan 47,62 g/ekor/hari. Rataan panjang badan P0 0,95 mm/ekor/hari, P1 0,83 mm/ekor/hari, P2 0,71 mm/ekor/hari, P3 0,71 mm/ekor/hari. Rataan tinggi badan P0, P1, P2, dan P3 berturut-turut sebesar 0,95; 0,48; 0,60; dan 0,36 mm/ekor/hari. Rataan lingkar dada P0 1,07 mm/ekor/hari, P1 0,83 mm/ekor/hari, P2 0,60 mm/ekor/hari dan P3 0,60 mm/ekor/hari. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu penggunaan Lumpur minyak Sawit (Solid material ex decanter) yang semakin meningkat akan menurunkan performa kambing Nubian jantan muda.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Faculty of Agriculture > Department of Animal Science
Depositing User: sugiarti sugiarti
Date Deposited: 09 Oct 2023 03:40
Last Modified: 09 Oct 2023 03:40
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/16785

Actions (login required)

View Item View Item