ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM MULTIPLE-INPUT MULTIPLE-OUTPUT (MIMO) PADA SISTEM PEMBANGKIT ENERGI TERBARUKAN HYBRID RUMAH ENERGI TERBARUKAN

SYAURI, HARIST ABDURRAHMAN SOFYAN and Anggraini, Ika Novia and Rinaldi, Reza Satria (2023) ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM MULTIPLE-INPUT MULTIPLE-OUTPUT (MIMO) PADA SISTEM PEMBANGKIT ENERGI TERBARUKAN HYBRID RUMAH ENERGI TERBARUKAN. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
Harist Abdurrahman G1D017031 - Harist Abdurrahman.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (4MB)

Abstract

Energi listrik merupakan salah satu energi penting yang tidak dapat dilepaskan dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu energi listrik alternatif yang digunakan yakni sumber energi terbarukan. Salah satu sumber energi yakni PLTS, tetapi PLTS memiliki kelemahan seperti intensitas cahaya yang sangat rendah apabila cuaca mendung, maka dibutuhkan cara untuk mengatasi permasalahan tersebut. Pada sistem ini membutuhkan sebuah konverter DC-DC yang mampu menyuplai sistem energi terbarukan secara bersamaan, atau bisa dikatakan sebagai sistem hybrid. Tujuan penelitian ini untuk merancang sistem Multiple – Input Multiple – Output sebagai proses untuk pengisian baterai. Pada penelitian dilakukan pengoperasian multiple – input dengan mengatur duty cycle modulator PWM pada kedua MOSFET yang dipasang pada masing-masing sumber. Tegangan keluaran MOC dijaga konstan dengan mode constant voltage, dengan tegangan konstan sebesar 13,75 Volt sebagai tegangan untuk proses pengisian 2 buah baterai. Pada implementasinya digunakan dua buah sumber tegangan PLTS dan power supply dan daya yang dihasilkan PLTS berubah-ubah, agar tegangan keluaran tetap konstan digunakan mode constant voltage. Dari hasil pengujian nilai daya keluaran yang dihasilkan MIMO converter untuk daya terendah terdapat pada pukul pada 06:30 WIB yaitu 10,850 Watt dan nilai daya tertinggi terjadi pada pukul 14:00 WIB dengan nilai yaitu 49,6647 Watt. Kata Kunci : MIMO, DC-DC Converter, PLTS, Baterai

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Electrical Engineering
Depositing User: 58 lili haryanti
Date Deposited: 21 Nov 2023 06:56
Last Modified: 21 Nov 2023 06:56
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/17330

Actions (login required)

View Item View Item