ANALISIS IMPLEMENTASIPROGRAMPENYEDIAANAIR MINUMDANSANITASIBERBASISMASYARAKAT (PAMSIMAS) DI KABUPATENKEPAHIANG

Adeba, Teddy and Purmini, Purmini and Armelly, Armelly (2024) ANALISIS IMPLEMENTASIPROGRAMPENYEDIAANAIR MINUMDANSANITASIBERBASISMASYARAKAT (PAMSIMAS) DI KABUPATENKEPAHIANG. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Archive (Thesis)
TESIS TEDDY ADEBA_compressed.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (857kB)

Abstract

Secara nasional program Pamsimas menerapkan pendekatan berbasis tugas pokok dan fungsi kementerian dan lembaga, antara lain terkait dengan pengelolaan air minum, sanitasi, pemberdayaan masyarakat desa, perencanaan dan penguatan kelembagaan. Oleh sebab itu di tingkat nasional program Pamsimas dikelola oleh lintas kementerian yaitu Bappenas, Kementerian dalam Negeri, Kementerian Kesehatan dan Kementerian Pekerjaan Umum. Pada tingkat desa/kelurahan program ini menganut pendekatan berbasis masyarakat di mana masyarakat sebagai pelaku utama pembangunan . Tujuan program Pamsimas adalah untuk meningkatkan akses layanan air minum dan sanitasi bagi masyarakat miskin pedesaan khususnya masyarakat di desa tertinggal dan masyarakat pinggiran kota. Sasaran Program ini adalah kelompok miskin di pedesaan dan pinggiran kota yang memiliki pravelensi penyakit terkait air yang tinggi dan belum mendapatkan akses layanan air minum dan sanitasi. Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat dalam rangka menciptakan masyarakat hidup bersih dan sehat melalui penyediaan layanan air minum dan sanitasi berbasis masyarakat. Pendekatan berbasis masyarakat menempatkan masyarakat sebagai pelaku utama dan penentu dalam seluruh tahapan mulai dari persiapan, perencanaan, pelaksanaan sampai dengan tahap pengoperasian dan pemeliharaan. Proses tersebut mengajak masyarakat untuk menemu-kenali berbagai permasalahan terkait dengan air minum dan sanitasi, kemudian dibimbing untuk melakukan berbagai langkah solusi dan pencegahannya termasuk membangun sarana yang dibutuhkan seperti sarana air minum dan sanitasi serta membangun kesadaran dan kapasitas masyarakat untuk hidup bersih dan sehat. Pada gilirannya akan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat terutama menurunkan angka penderita diare dan penyakit lain yang ditularkan melalui air dan lingkungan. Kegiatan program Pamsimas mencakup kegiatan pemberdayaan masyarakat dan pengembangan kelembagaan lokal; peningkatan perilaku hidup bersih dan sehat; penyediaan sarana air minum dan sanitasi umum; serta pengembangan kapasitas pelaku Pamsimas melalui pelatihan dan bimbingan teknis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Postgraduate Program > Magister Perencanaan Pembangunan
Depositing User: 56 nanik rahmawati
Date Deposited: 19 Feb 2024 08:20
Last Modified: 19 Feb 2024 08:20
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/17575

Actions (login required)

View Item View Item