Intan, Safira and Ringki, Agustinsa and Tria, Utari (2023) DIAGNOSIS KESALAHAN PESERTA DIDIK DALAM MENYELESAIKAN SOAL MATEMATIKA MATERI POLA BILANGAN KELAS VIII DI SMP NEGERI 11 KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Fakultas Matematika dan Ilmu pengetahuan Alam.
Archive (Thesis)
Skripsi_Intan Safira_A1C018068_Pendidikan Matematika - Intan safira.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sebaran kesalahan peserta didik dalam menyelesaikan soal matematika materi pola bilangan, serta mengidentifikasi faktor-faktor penyebabnya. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan menggunakan tes diagnostik dan wawancara. Subjek penelitian ini ialah kelas VIII-A SMP Negeri 11 Kota Bengkulu yang berjumlah 32 peserta didik. Tes diagnostik berupa tes tertulis yang terdiri dari 6 soal uraian yang telah valid berdasarkan pendapat ahli. Tes diagnostik diberikan kepada seluruh peserta didik, sedangkan wawancara dilakukan kepada peserta didik yang melakukan kesalahan saat menyelesaikan soal tes yang diberikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Sebaran kesalahan peserta didik dalam menyelesaikan soal matematika materi pola bilangan yaitu kesalahan konsep dengan rata-rata 27,08%; kesalahan interpretasi bahasa dengan rata-rata 7,81%; kesalahan prosedur dengan rata-rata 71,35%; kesalahan berhitung dengan rata-rata 11,97%; dan 2) Faktor penyebab kesalahan yang dilakukan oleh peserta didik pada saat mengerjakan soal yaitu peserta didik belum bisa menemukan konsep yang akan digunakan, peserta didik belum memahami konsep operasi dengan bilangan berpangkat, dan peserta didik kurang teliti dalam mengerjakan soal. Kata Kunci : Deskriptif, Diagnosis Kesalahan siswa, Kualitatif, Soal Uraian.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Faculty of Math & Natural Science > Department of Math Science |
Depositing User: | 58 lili haryanti |
Date Deposited: | 22 May 2024 04:36 |
Last Modified: | 22 May 2024 04:36 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/18099 |
Actions (login required)
View Item |