PERANCANGAN SISTEM DETEKSI DINI PREEKLAMPSIA DENGAN METODE BAYESIAN NETWORK BERBASIS ANDROID

EKI, FERNANDES A and Fitrilina, Fitrilina and Adhadi, Kurniawan (2023) PERANCANGAN SISTEM DETEKSI DINI PREEKLAMPSIA DENGAN METODE BAYESIAN NETWORK BERBASIS ANDROID. Undergraduated thesis, Fakultas Teknik.

[img] Archive (Thesis)
SKRIPSI EKI FERNANDES A - Eki Fernandes.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)

Abstract

Preeklampsia atau keracunan dalam kehamilan adalah gangguan tekanan darah serius yang dapat mengganggu kerja organ dalam tubuh manusia., Biasanya preeklampsia akan hilang setelah melahirkan namun jika tidak cepat terdeteksi preeklampsia dapat berkembang menjadi eklampsia berakibat fatal pada ibu hamil.Pada penelitian ini membuat sistem monitoring kondisi kehamilan untuk deteksi dini preeklampsia menggunakan metode bayesian network berbasis android. Sistem yang dirancang terdiri dari alat ukur tekanan darah dan aplikasi sistem pakar deteksi dini preeklampsia. Alat ukur yang dirancang menggunakan sensor tekanan mpx2050dp pada tensimeter dengan mikrokontroler arduino. Aplikasi sistem pakar deteksi dini preeklampsia yang dibuat mengetahui kondisi ibu hamil berpotensi preeklampsia dan hipertensi tanpa resiko preeklampsia. Tensimeter yang telah dirancang mampu mengukur tekanan darah, dari hasil pembacaan tekanan sistolik didapatkan rata-rata selisih 5.16 mmHg dan galat error 2.64% sedangkan diastolik sebesar 5.33 mmHg dan galat error 3.2% terhadap tensimeter aneroid.Sistem pakar deteksi dini preeklampsia menggunakan metode Bayesian Network dari 25 kasus pengujian terdapat 1 kesalahan memutuskan penyakit sehingga tingkat kebenaran diagnose sistem pakar sebesar 96%. Kata kunci : Hipertensi, Preeklampsia, bayesian network

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Electrical Engineering
Depositing User: 58 lili haryanti
Date Deposited: 19 Jun 2024 05:09
Last Modified: 19 Jun 2024 05:09
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/18429

Actions (login required)

View Item View Item