FERO, SANJAYA and Herlambang, Herlambang and Herlita, Eryke (2023) PENCEGAHAN KORUPSI DANA DESA DI KECAMATAN KARANG TINGGI KABUPATEN BENGKULU TENGAH SEBAGAI SALAH SATU UPAYA PENINGKATAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DESA. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Text (Thesis)
SKRIPSI-FERO SANJAYA-B1A019068 - Fero Samjaya.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (2MB) |
Abstract
Pencegahan korupsi dana desa dilakukan dalam rangka untuk mengefektifkan penggunaan dana desa agar dapat terciptanya kesejahteraan masyarakat desa, namun kenyataannya banyak penyalahgunakan dana desa yang dilakukan oleh Kepala desa khususnya yang terjadi di wilayah Kecamatan Karang Tinggi Kabupaten Bengkulu Tengah, sehingga secara tidak langsung kesejahteraan masyarakat dan pembangunan desa menjadi terhambat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui partisipasi masyarakat dalam perencanaan, pelaksanaan, dan pengawasan dana desa serta mengetahui partisipasi masyarakat dalam rangka upaya pencegahan korupsi dana desa di Kecamatan Karang Tinggi Kabupaten Bengkulu Tengah yang efektif demi terwujudnya kesejahteraan masyarakat desa. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian Deskriptif dengan pendekatan kualitatif, yang bertujuan menggambarkan fenomena yang terkait dengan lingkup penelitian. Pengambilan data dan informasi dilakukan menggunakan teknik wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa: 1) Tingat Partsipasi masyarakat dalam perencanaan , penganggaran dan pengawasan sebagai sarana pencegahan korupsi dana desa di desa Karang Tinggi dan Desa Dusun Baru II adalah masih rendah sedangkan untuk desa Penanding baik. (2) Partisipasi Masyarakat dalam pencegahan korupsi dana desa pada desa Karang Tinggi dan Dusun Baru II masih rendah dikarenakan minimnya pengetahuan masyarakat mengenai pengelolaan dana desa, tidak ada sosialisasi pemerintah desa mengenai pentingnya peran serta masyarakat dalam pencegahan korupsi dana desa sedangkan desa Penanding masih tergolong baik yakni pemerintah desa memberikan sosialisasi perencanaan dana desa yang direncanakan sebelum dilaksanakan musyawarah, kemudahan akses komunikasi masyarakat dan pemerintah desa untuk memudahkan pelaporan jika ada penyelewengan dana desa. Kata Kunci : Partisipasi Masyarakat, Pencegahan Korupsi Dana Desa, Kesejahteraan Masyarakat Desa. i
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Faculty of Law > Department of Law Science |
Depositing User: | irma rohayu |
Date Deposited: | 15 Jul 2024 04:59 |
Last Modified: | 15 Jul 2024 04:59 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/18980 |
Actions (login required)
View Item |