ANALISIS YURIDIS SETELAH PERKAWINAN PINDAH AGAMA TERHADAP PEMBAGIAN HARTA WARISAN MENURUT HUKUMWARIS ADATBATAK TOBA

JOSHUA, UNEDO CHRISTOPER SIREGAR and Sirman, Dahwal and Adi, Bastian Salam (2023) ANALISIS YURIDIS SETELAH PERKAWINAN PINDAH AGAMA TERHADAP PEMBAGIAN HARTA WARISAN MENURUT HUKUMWARIS ADATBATAK TOBA. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text (Thesis)
SKRIPSI - JOSHUA UNEDO CHRISTOPER SIREGAR (B1A017153) - Joshua Christoper.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)

Abstract

Perkawinan beda agama ataupun perkawinan yang seagama namun salah satu memutuskan untuk pindah agama membuat peneliti untuk melakukan penelitian ini. Perkawinan beda agama di Indonesia menurut Undang-undang adalah perkawinan tidak sah. Perkawinan beda agama ataupun perkawinan yang seagama namun salah satu memutuskan untuk pindah agama juga dapat mempengaruhi mengenai hak waris. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan dan mengambarkan kedudukan hak waris anak dan akibat hukum yang timbul dari perkawinan beda agama ataupun perkawinan yang seagama namun salah satu memutuskan untuk pindah agama. Metode yang penulis pakai untuk penelitian ini adalah penelitian hukum normatif, dan di backup dengan melakukan wawancara dalam mendapatkan informasi langsung di lapangan. Peneliti melakukan wawancara dengan mewawancarai langsung salah satu pengurus adat batak toba di Bengkulu. Hasil penelitian yang peneliti dapatkan diketahui bahwa hukum waris adat batak toba sendiri tidak mempermasalahkan adanya perbedaan agama dalam suatu hubungan perkawinan, sehingga dalam hal pewarisan menurut adat batak toba perbedaan agama dalam sebuah perkawinan bukanlah hal yang penting. Pewarisan dalam hukum adat batak toba dilakukan menurut garis keturunan laki-laki/bapak (sistem patrilineal) sehingga ada tidak adanya keturunan laki-laki didalam keluarga lah yang mempengaruhi pewarisan menurut hukum adat batak toba. Kata Kunci: Perkawinan, Agama, Adat, Waris

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Faculty of Law > Department of Law Science
Depositing User: irma rohayu
Date Deposited: 17 Jul 2024 08:23
Last Modified: 17 Jul 2024 08:23
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/19013

Actions (login required)

View Item View Item