Analisis Peran Dinas Koperasi Dalam Pembinaan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Rejang Lebong di Kecamatan Curup Tengah

Novrianti , Shisilia and Budiyono, Budiyono and Mirza , Yasben (2010) Analisis Peran Dinas Koperasi Dalam Pembinaan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Rejang Lebong di Kecamatan Curup Tengah. Undergraduated thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UNIB.

[img] Text
Shisilia Novrianti.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (698kB)

Abstract

Upaya pemerintah untuk mengembangkan UKM yang lebih efisien, berdaya saing dan mandiri sudah sejak lama dilakukan, program berkelanjutan untuk UKM tercermin dengan adanya berbagai program pemberdayaan langsung maupun pemberdayaan program tidak langsung. Dalam program pemberdayaan UKM secara langsung dalam hal ini pemerintah telah banyak menghabiskan dana untuk membantu UKM dalam menanggulangi kendala yang ada yang dapat menghambat laju pertumbuhan UKM tersebut, seperti teknologi yang rendah, keterampilan manajerial dan keterampilan teknis yang rendah, kemampuan dan akses pemasaran yang rendah, dan kesulitan dalam mengakses sumber-sumber pendanaan yang formal, khususnya bank atau lembaga formal lainnya. Berbagai program pemberian kredit. Penelitian ini dilakukan di curup tengah kabupaten Rejang Lebong. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Dalam hal ini, peneliti menggunakan analisis deskriptif. Dengan teknik ini maka setelah data terkumpul, proses selanjutnya adalah penyederhanaan data yang diperoleh dalam bentuk yang mudah dibaca dan dipahami dimana hal itu dilakukan dalam upaya mencari jawaban atas permasalahanya. Hasil penelitian menunjukan bahwa peran Dinas Koperasi terhadap Usaha Kecil Menengah saat ini belum memberikan perubahan yang baik pada saat sekarang di Kecamatan Curup Tengah, karena program-program yang telah dijalankan oleh Dinas koperasi masih banyak terdapat kelemahan-kelemahan yang dirasakan langsung oleh pemilik Usaha Kecil Menengah di Kecamatan Curup Tengah hal ini disebabkan oleh kurang nya sosilisasi program yang akan dijalankan oleh petugas Dinas Koperasi Kabupaten rejang Lebong. Untuk mengoptimalkan kinerja program yang dilaksanakan oleh Dinas Koperasi sehingga dapat memberikan dampak yang baik terhadap UKM ada beberapa hal yang harus diperhatikan antara lain : Menyesuaikan pinjaman terhadap kebutuhan Usaha kecil menengah, Berperan aktif mendukung perkembangan usaha kecil menengah, Memberikan solusi yang tepat terhadap permasalahan yang terjadi pada usaha kecil menengah, Melaksanakan pelatihan pelatihan yang memberikan pengetahuan terhadap pengusaha kecil menengah melalui teknologi alat maupun teknik kerja yang efisien.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: 012 Adek Adek
Date Deposited: 23 Nov 2013 14:21
Last Modified: 23 Nov 2013 14:21
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/1908

Actions (login required)

View Item View Item