PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS AUGMENTED REALITY TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA PEMBELAJARAN IPAS DI KELAS IV SDN TERAKREDITASI A KOTA BENGKULU

Krisyandi, Andreas Kevin and Feri, Noperman and Sri, Dadi (2023) PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS AUGMENTED REALITY TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA PEMBELAJARAN IPAS DI KELAS IV SDN TERAKREDITASI A KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
SKRIPSI-ANDREAS KEVIN KRISYANDI (A1G019087)_PGSD - Andreas kevin.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh media pembelajaran berbasis Augmented Reality terhadap hasil belajar peserta didik pada pembelajaran IPAS di kelas IV SDN terakreditasi A Kota Bengkulu. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif, dengan metode Quasi Experimental, desain penelitian ini adalah The Matching Only Pretest-Posttest Control Group Design. Populasi pada penelitian ini yaitu seluruh siswa Kelas IV SDN terakreditasi A Kota Bengkulu dengan pertimbangan beberapa kriteria, yang terdiri dari SDN 07 Kota Bengkulu dan SDN 20 Kota Bengkulu. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas IVA SDN 07 Kota Bengkulu sebagai kelas kontrol dan kelas IV SDN 07 Kota Bengkulu sebagai kelas eksperimen. Pengambilan sampel menggunakan teknik cluster random sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar tes berbentuk soal pilihan ganda yang diberikan melalui pretest dan posttest. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis kuantitaif. Hasil analisis posttest menunjukan perbedaan yang signifikan antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol. Selanjutnya dilakukan uji hipotesis (Uji-t) dengan nilai pada pembelajaran IPAS t hitung (2,901)> t tabel (2,002). Berdasarkan pengujian t hitung > t tabel Maka Ho ditolak dan Ha diterima dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh media pembelajaran berbasis Augmented Reality terhadap hasil belajar peserta didik pada pembelajaran IPAS di kelas IV SDN terakreditasi A Kota Bengkulu. Kata kunci : Media Pembelajaran Berbasis Augmented Reality, Hasil Belajar, Pembelajaran IPAS

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Elementary School Teacher Education
Depositing User: Septi, M.I.Kom
Date Deposited: 12 Aug 2024 08:23
Last Modified: 12 Aug 2024 08:23
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/19863

Actions (login required)

View Item View Item