M Jerry, Aldian and Sutriyono, Sutriyono and Bieng, Brata (2022) PENGENDALIAN DAMPAK LINGKUNGAN AKIBAT LIMBAH PETERNAKAN (Studi Kasus Peternakan Paguci Group di Kecamatan Muara Beliti, Kabupaten Musi Rawas, Provinsi Sumatera Selatan). Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Archive (Thesis)
SKRIPSI - M Jerry Aldian (E1C018073).pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (3MB) |
Abstract
Dampak buruk dari kegiatan usaha peternakan karena sebagian besar peternak mengabaikan penanganan limbah dari usahanya, bahkan ada yang membuang limbah usahanya ke sungai, sehingga terjadi pencemaran lingkungan. Limbah peternakan yang dihasilkan oleh aktivitas peternakan seperti feces, sisa pakan, serta air dari pembersihan ternak dan kandang kegiatan pemeliharaan ayam petelur dalam jangka waktu panjang dapat menimbulkan dampak terhadap lingkungan seperti pencemaran air dan udara sehingga perlu dipertimbangkan secara ekonomi, teknis, dan lingkungan dalam pengelolaan lingkungan peternakan ayam petelur sehingga tidak mencemari dan menyebabkan masalah terhadap lingkungan peraturan Menteri Negara Lingkungan Hidup Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2012 tentang pedoman keterlibatan masyarakat dalam proses analisis dampak lingkungan hidup dan izin lingkungan. Penelitian ini dilaksanakan di peternakan ayam petelur Paguci Group di Kecamatan Muara Beliti, Kabupaten Muara Beliti, Provinsi Sumatera Selatan pada bulan Januari – Februari 2022. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menganalisis pengendalian dampak lingkungan akibat limbah peternakan ayam petelur peternakan Paguci Group di Kecamatan Muara Beliti, Kabupaten Musi Rawas, Provinsi Sumatera Selatan. Manfaat penelitian diharapkan dapat digunakan baik sebagai referensi peternak maupun masyarakat untuk pengendalian dampak lingkungan akibat limbah peternakan ayam petelur. Sebagai bahan kelayakan usaha peternakan apakah usahanya layak untuk dikembangkan atau tidak. Variabel yang diamati meliputi identitas responden, populasi dan sistem pemeliharaan, kegiatan dan produksi limbah dan pengelolaan limbah data dianalisis secara deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian peternakan Paguci Group telah melakukan sebagian upaya pengelolaan limbah terhadap lingkungan namun masih ada upaya pengelolaan yang belum dilakukan sehingga perlu dilakukan perbaikan dalam pengelolaan lingkungan agar usaha peternakan ayam petelur ini berwawasan lingkungan. Dimana pembersihan kotoran ternak, lingkungan kandang, pengelolaan air sisa pembuangan serta penanganan ternak yang mati dan telur busuk dilakukan dengan baik.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Faculty of Agriculture > Department of Animal Science |
Depositing User: | sugiarti sugiarti |
Date Deposited: | 13 Aug 2024 04:09 |
Last Modified: | 13 Aug 2024 04:09 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/19903 |
Actions (login required)
View Item |