PENGEMBANGAN PERANGKAT AJAR KURIKULUM MERDEKA PADA MATERI PEMANASAN GLOBAL DALAM MEMBANGUN MERDEKA BELAJAR

Munawwarah, Faizah Al and Hermansyah, Amir and Wiwit, Wiwit (2023) PENGEMBANGAN PERANGKAT AJAR KURIKULUM MERDEKA PADA MATERI PEMANASAN GLOBAL DALAM MEMBANGUN MERDEKA BELAJAR. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.

[img] Text
Faizah Al Munawwarah_Skripsi (1) - Faizah Al Munawwarah.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini didasarkan atas masih terbatasnya referensi perangkat ajar kurikulum merdeka yang ada. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan perangkat ajar kurikulum merdeka pada materi pemanasan global untuk melihat kelayakan, respon pendidik dan kefektifan perangkat ajar. Jenis penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D) menurut Sugiyono yang terdiri dari 10 tahapan yaitu potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi desain, uji coba produk, revisi produk, uji coba pemakaian, revisi produk dan produksi massal, namun pada penelitian terbatas pada uji coba pemakaian atau uji coba skala besar. Pada uji skala kecil dilakukan terhadap 3 partisipan, yaitu pendidik kimia di MAN 1 dan MAN 2 Kota Bengkulu. Partisipan pada uji skala besar terdiri dari 34 peserta didik kelas X 3 MAN 1 Kota Bengkulu. Produk pada penelitian ini berupa Perangkat Ajar yaitu Modul Ajar. Hasil uji kelayakan perangkat ajar dikatakan sangat valid dengan perolehan nilai sebesar 87,69%. Hasil uji respon pendidik sangat baik dengan perolehan nilai sebesar 91%, yang mana pendidik merasa terbantu dalam hal menyatakan konsep pemanasan global dengan percobaan sederhana serta bermanfaat bagi peserta didik dalam membangun merdeka belajar sehingga meningkatkan pemahaman dan hasil belajar pada materi pemanasan global. Keefektifan perangkat ajar dilihat dari perolehan N-Gain yaitu 0,618 dengan kategori sedang. Kata kunci : Penelitian dan Pengembangan, Perangkat Ajar, Pemanasan Global, Kurikulum Merdeka.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Department of Chemistry Education
Depositing User: Septi, M.I.Kom
Date Deposited: 13 Aug 2024 04:51
Last Modified: 13 Aug 2024 04:51
URI: http://repository.unib.ac.id/id/eprint/19915

Actions (login required)

View Item View Item