Tia, Mardhatillah and Lisa, Martiah Nila Puspita and Fenny, Marietza (2024) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KECENDERUNGAN KECURANGAN AKUNTANSI PADA PERUSAHAAN PEMBIAYAAN KOTA BENGKULU. Undergraduated thesis, Universitas Bengkulu.
Archive (Thesis)
SKRIPSI TIA MARDHATILLAH C1C017122 - tia m.pdf - Bibliography Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons GNU GPL (Software). Download (1MB) |
Abstract
Kecurangan akuntansi merupakan kasus menahun yang masih sulit ditemukan penyelesaiannya. Kasus kecurangan akuntansi tidak hanya terjadi pada sektor publik tetapi juga pada sektor swasta. Sektor swasta yang paling banyak mengalami kasus kecurangan akuntansi adalah perusahaan pembiayaan. Penelitian bertujuan untuk menguji dan membuktikan faktor-faktor yang mempengaruhi kecenderungan kecurangan akuntansi, yaitu kesesuaian kompensasi, kompetensi, perilaku tidak etis, sistem pengendalian internal, rasionalisasi, dan gaya kepemimpinan. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari kuesioner. Kuesioner disebarkan kepada karyawan perusahaan pembiayaan yang ada di kota Bengkulu. Pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling. Dari 88 kuesioner yang dikembalikan, sebanyak 76 kuesioner dapat dianalisis. Data dianalisis dengan teknik analisis regresi linear berganda dengan program SPSS versi 25.0 Hasil penelitian menunjukkan bahwa rasionalisasi berpengaruh positif terhadap kecenderungan kecurangan akuntansi. Sementara kesesuaian kompensasi, perilaku tidak etis, sistem pengendalian internal, rasionalisasi, dan gaya kepemimpinan tidak berpengaruh terhadap kecenderungan kecurangan akuntansi. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan bagi perusahaan pembiayaan di kota Bengkulu untuk meminimalisir kecenderungan kecurangan akuntansi. Untuk menekan rasionalisasi karyawan yang menganggap kecurangan sebagai hal yang wajar, perusahaan dapat memberikan konsekuensi berupa sanksi tegas kepada pelaku kecurangan.
Item Type: | Thesis (Undergraduated) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Faculty of Economy > Department of Accounting |
Depositing User: | 56 nanik rahmawati |
Date Deposited: | 01 Oct 2024 01:11 |
Last Modified: | 01 Oct 2024 01:11 |
URI: | http://repository.unib.ac.id/id/eprint/21768 |
Actions (login required)
View Item |